Teknologi Oxyfusion Untuk Rambut Lepek

Selasa, 11 Agustus 2015 - 09:19 WIB
Teknologi Oxyfusion Untuk Rambut Lepek
Teknologi Oxyfusion Untuk Rambut Lepek
A A A
RAMBUT lepek sering kali menjadi permasalahan rambut. Hal tersebut bisa diatasi dengan perawatan teknologi Oxyfusion. Teknologi ini mampu mengatasi rambut lepek dan membuat rambut lebih bervolume.

Leidya Leksokumoro, Brand Manager Dove Hair PT Unilever Indonesia Tbk, menuturkan, berdasarkan hasil riset yang dilakukan Unilever Indonesia lewat lembaga riset independen di empat kota besar (Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Medan) terhadap 501 wanita berusia 25-40 tahun, bahwa 8 dari 10 wanita Indonesia mengalami dilema rambut lepek.

Mereka tidak dapat memiliki rambut lembut ternutrisi dan tidak lepek sekaligus. “Hasil riset juga menyebutkan, 55% wanita Indonesia yang mengalami dilema rambut tersebut merasa khawatir akan keindahan rambutnya, sementara yang lainnya merasa tidak percaya diri dan malas untuk beraktivitas,” ujar Leidya di Cassis Kitchen, Jakarta, pada Selasa (4/8).

Sementara itu, menurut Vivi Tri Andari, Research and Development Unilever Indonesia Tbk, banyak faktor yang menyebabkan rambut menjadi lepek, salah satunya adalah kondisi rambut yang memang kotor atau memang karena tingginya produksi minyak di kulit kepala.

Rambut yang terkena keringat dan kotoran juga bisa menjadi lepek. “Keringat dan kotoran memperburuk kondisi pemilik fine hair atau mereka yang memiliki diameter rambut sepertiga lebih kecil dari yang biasa dan karena itu lebih gampang berminyak,” ujar Vivi.

Vivi menyebutkan solusi untuk mengatasi rambut lepek adalah dengan melakukan perawatan rambut berteknologi Oxyfusion, khususnya rambut lepek karena jenis helaian rambut yang lembut. Suntikan oksigen untuk produk rambut berteknologi Oxyfusion membuat nutrisi dalam sampo melapisi dan begitu ringan.

“Teknologi Oxyfusion, yaitu perpaduan antara bahan-bahan oxygenfused dalam molekul kondisioningnya yang ringan dan melapisi rambut. Perpaduan inilah yang membuat rambut tetap lembut ternutrisi dan tampak hingga 95% lebih bervolume sehingga wanita Indonesia dapat bebas dari dilema rambut lepek,” ujar Vivi.

Hal itu berbeda dengan sampo ataupun kondisioner jenis lain yang justru membuat rambut tampak memiliki beban berlebih dan sulit diatur. Partikel pada sampo dan kondisioner itu tak bisa memisahkan helaian rambut dan akhirnya membuat rambut lepek. “Kalau yang tidak pakai teknologi Oxyfusion itu tidak memisahkan helai rambut,” katanya.

Tidak hanya untuk rambut jenis fine hair atau rambut tipis, teknologi ini juga ternyata cocok untuk segala jenis rambut. Namun, manfaat maksimal terlihat dengan helaian rambut yang begitu ringan dan kulit kepala yang mudah berminyak.

“Bukan tidak bisa, tapi akan lebih terlihat manfaatnya kepada fine hair dan yang kulit kepalanya mudah berminyak,” imbuh Vivi. Teknologi Oxyfusion dikembangkan salah satu brand perawatan rambut, yaitu Dove, melalui Dove Volume Nourishment.

Produk ini terdiri atas rangkaian sampo dan kondisioner yang dilengkapi dengan fragrance berbeda yang memberikan sensasi segar. “Dengan Dove Volume Nourishment, rambut menjadi lembut ternutrisi, tidak lepek, dan tampak lebih bervolume,” kata Leidya. Selain Dove, ada pula produkproduk lain yang berfungsi mengatasi rambut lepek.

Salah satunya adalah L’Oreal Paris Advanced Haircare Volume Filler Thickening Shampoo and Conditioner. Produk ini mengandung formula partikel mikroskopis sehingga dapat mengatasi rambut lepek hingga bagian dalam.

Apabila digunakan secara rutin, rambut akan menjadi lebih tebal dan bervolume. Ada pula Living Proof Full Thickening Mousse. Produk ini berfungsi melindungi rambut fine hair dari kondisi suhu yang panas akibat proses styling . “Saat proses blow dry berlangsung, gunakan jarijari sebagai sisir dan kemudian gunakan Living Proof Full Thickening Mousse ke seluruh bagian rambut secara merata.

Lalu tata rambut dengan sikat bulat, maka rambut Anda akan terlihat lebih bervolume,” tutur Senior Digital Editor Allure.com Lauren Caruso. Permasalahan rambut tipis juga bisa diatasi dengan masker rambut bernama Kerastase Nutritive Nutri- Thermique Masque.

Masker rambut ini dikhususkan untuk merawat rambut dengan kondisi tipis. “Gunakan masker rambut ini setelah penggunaan sampo dan kondisioner, maka rambut Anda akan terasa lebih bervolume,” sebut Caruso.

Dwi Nur Ratnaningsih
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8888 seconds (0.1#10.140)
pixels