Perawatan Krim Malam

Kamis, 27 Agustus 2015 - 07:41 WIB
Perawatan Krim Malam
Perawatan Krim Malam
A A A
PENGGUNAAN krim wajah pada malam hari dianjurkan untuk hasil terbaik. Produksi melanin penyebab pigmentasi merupakan bagian dari mekanisme alami kulit untuk menangkal kerusakan akibat sinar matahari.

Walaupun produksi melanin terstimulasi oleh sinar matahari siang, proses ini terus berlanjut hingga malam hari. Itu sebabnya malam hari merupakan momen terpenting untuk meningkatkan kecerahan kulit. Salah satu hal yang bisa dilakukan untuk mencerahkan kulit pada malam hari adalah dengan menggunakan ekstrak daun shiso.

Menurut Dr Terry Loong, pakar kecantikan global The Body Shop, melanin adalah suatu zat yang diproduksi oleh sel-sel pada lapisan dasar epidermis yang memberikan warna alami pada kulit dan rambut. Sel-sel ini disebut melanosit. Melanosit merupakan pigmen melanin pada sel-sel nonmelanosit keratinosit untuk melindungi kulit dari sinar UV yang merusak.

Dengan paparan sinar UV yang terus-menerus, sel-sel nonmelanosit akan mengubah warna kulit. Ini yang dikenal dengan istilah “Sun Tan”. Produksi melanin dipicu oleh enzim yang ada di dalam kulit yang disebut tyrosinase, yang diaktifkan oleh sinar UV. “Produksi melanin yang berlebihan dapat menyebabkan warna kulit tidak merata, belang, dan bintik hitam, yang juga sering disebut hiperpigmentasi,” kata Dr Terry dalam rilis yang diterima KORAN SINDO .

Dr Terry pun menjelaskan, ekstrak daun shiso yang merupakan daun herbal dari Jepang menjadi solusi untuk menghambat terjadinya hiperpigmentasi pada kulit. Hal tersebut karena ekstrak daun shiso memiliki kandungan vitamin A dan C, serta memiliki sifat antiradang.

“Kulit orang Asia kerap memproduksi melanin lebih tinggi untuk melindungi kulit dari dampak buruk paparan UV. Walaupun bermanfaat, hal ini menyebabkan kulit orang Asia lebih rentan mengalami hiperpigmentasi,” ujar Dr Terry. Untuk menghambat timbulnya hiperpigmentasi pada kulit wajah, ekstrak daun shiso dikombinasikan dengan ekstrak zat-zat lain yang baik untuk kulit. Ekstrak zat lain tersebut, salah satunya Aloe vera yang berfungsi untuk menenangkan dan merawat kulit.

Ada pula liquorice yang membatasi produksi melanin sekaligus membantu mengurangi terjadinya perubahan warna kulit yang tidak merata. Juga vitamin C yang bekerja untuk menghambat produksi melanin berlebih dan menetralkan radikal bebas yang merusak kulit. Ekstrak daun shiso kemudian dikembangkan menjadi serum pencerah kulit pada malam hari, yaitu Moisture White Shiso Overnight Triple Boost Serum.

Produk ini melengkapi rangkaian Moisture White Shiso yang digunakan pada malam hari yang terdiri Foaming Facial Wash, Moisturizing Essence, Drop of Youth Concentrate, Whitening Night Treatment, dan Moisture White Shiso 2 in 1 Brightening Eye Cream. Rika Anggraini, General Manager Corporate Communication The Body Shop Indonesia menuturkan, “Produk ini memiliki tiga fungsi utama yang bekerja efektif saat seseorang tertidur, yaitu mendorong kecerahan kulit secara intensif, membantu menetralkan radikal bebas yang menggelapkan warna kulit dan membuat warna kulit tidak merata, serta menghidrasi kulit secara maksimal agar kulit tetap lembap”.

Serum malam yang berasal dari bahan alami ternyata juga diproduksi oleh beberapa label kecantikan lain. Salah satunya Estee Laudermelalui Estee Lauder Enlighten Dark Spot Correcting Night Serum. Berdasarkan informasi yang dilansir dari Allure.com , sama seperti Moisture White Shiso Overnight Triple Boost Serum, produk ini juga berfungsi untuk menghambat hiperpigmentasi pada kulit, mencegah dark spot, dan meratakan warna kulit.

Namun, perbedaan dari kedua produk ini adalah kandungannya. Produk dari Estee Lauder ini mengandung berbagai kombinasi bahan alami, di antaranya enzim biomimetik, ekstrak bunga plum, ekstrak bunga matahari, ekstrak biji barley , dan ekstrak buah mentimun. Ada pula Drunk Elephant T.L.C. Framboos Glycolic Night Serum.

Produk ini tidak hanya menghambat proses hiperpigmentasi pada kulit, juga mengurangi garis-garis halus di wajah dan menghilangkan jerawat. Serum malam ini juga dilengkapi kombinasi bahan-bahan alami, seperti ekstrak daun teh hijau, ekstrak minyak marula, ekstrak buah raspberry , ekstrak buah bearberry , dan ekstrak kaktus.

Dwi nur ratnaningsih
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5398 seconds (0.1#10.140)