Novus Giri Resort & Spa Menginap dengan Sensasi Alam

Kamis, 17 September 2015 - 07:20 WIB
Novus Giri Resort &...
Novus Giri Resort & Spa Menginap dengan Sensasi Alam
A A A
CIANJUR - Puncak masih menjadi destinasi wisata yang digemari. Setiap minggunya, banyak wisatawan yang berbondong-bondong mengunjungi tempat ini. Pasalnya, daerah pegunungan ini menyuguhkan berbagai tempat wisata, kuliner dan tempat menginap dengan berbagai macam fasilitas. Seperti Novus Giri Resort & Spa.

Novus Giri Resort & Spa, menawarkan pengalaman menginap yang berbeda. Penginapan yang berada di kawasan Cipanas ini, mengembangkan bangunan dengan konsep lodge. Lodge merupakan bangunan dengan 20 kamar dalam dua lantai, ruang meeting, dan dengan empat sofa yang menghubungkan kamar dengan ruang meeting.

"Kita sistemnya lodge. Setiap lodge itu isinya 20 kamar. 10 kamar di atas dan 10 lagi dibawah dan setiap lodge kita dilengkapi sama ruang meeting. Kita juga sediakan makanan, kue, minuman juga ada di setiap kamar," papar Director of Sales & Marketing Novus Giri Resort & Spa, Henry Taufik di Novus Giri, Sabtu 12 September 2015.

Penginapan yang berdiri di lahan seluas 3,8 hektar ini memiliki 111 kamar dan dirancang dengan konsep tradisional natural. Konturnya yang menuruni bukit dan berada di daerah pegunungan yang sejuk membuat Novus giri tidak menggunakan AC. Sementara untuk ornamen disetiap kamarnya, Novus Giri dilengkapi dengan kayu, lantai batu alam, balkon, tv, kulkas, air panas dan safe deposit box.

"Kamarnya terdiri dari superior, deluxe, junior suite, pool suite, duplex suite dan juga grand pool suite," ujarnya.

Selain dilengkapi dengan kolam renang, lapangan tenis, basket dan futsal, game room dengan meja ping pong dan permainan lain, Serai Cafe, Pool Side Lounge, The Bamboo Restaurant, Novus Art Gallery, Daiva Spa dan flying fox, Novus Giri juga dilengkapi dengan fasilitas berupa taman kelinci dan kids club.

"Ini yang jadi salah satu ciri khas kita. Tidak ada di hotel lain. Rabbit Village namanya. Pengunjung bisa memberikan makan kelinci disini dan semua kelinci kita rawat dengan baik. Ada yang jenisnya, dutch, holland lop, himalayan, angora sama yang lokal juga ada. Kalau kids clubnya, kita sediakan dengan pengawasan yang profesional. Jadi ibu bapaknya bisa beraktifitas dan anaknya bisa aman bermain," jelas Henry.

Terletak di jalan Sindanglaya Raya Puncak, Novus Giri Resort & Spa dapat menjadi salah satu alternatif penginapan bagi Anda yang berlibur di kawasan puncak. Pasalnya, penginapan ini dekat dengan beberapa obyek wisata favorit. Seperti Kebun Raya Cibodas, Curug Cibeureum, Taman Bunga Nusantara, Istana Cipanas dan perkebunan teh.

"Kita dekat dengan banyak objek wisata jadi kita juga nyediain beberapa paket tur. Kami ingin memberikan pengalaman yang luar biasa. Tidak hanya sekedar menginap," pungkasnya.

Novus Giri Resort & Spa juga pernah menjadi jajaran hotel terbaik di Puncak. Novus Giri berhasil mendapatkan Certificate of Excellence tahun 2015 dari Tripadvisor.
(nfl)
Berita Terkait
IKN Belum Menjanjikan,...
IKN Belum Menjanjikan, Pengusaha Masih Pikir-pikr Bangun Hotel
Hotel Qubika di IKN,...
Hotel Qubika di IKN, Inovasi Penginapan Go Green untuk Masa Depan
116 Pekerja Hotel di...
116 Pekerja Hotel di Lombok Timur Dirumahkan Selama Pandemi
Teraskita Hotel Hadirkan...
Teraskita Hotel Hadirkan Beragam Kuliner Nusantara di Malam Pergantian Tahun
Bupati OKI Sulap Hotel...
Bupati OKI Sulap Hotel Jadi ODP Center dan Medical Tourism
April-Mei, Tingkat Hunian...
April-Mei, Tingkat Hunian Hotel di Sumsel hanya 18-19%
Berita Terkini
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
16 menit yang lalu
IU Blak-blakan Akui...
IU Blak-blakan Akui Syuting When Life Gives You Tangerines dalam Keadaan Mabuk
1 jam yang lalu
Alasan Sebenarnya Ratu...
Alasan Sebenarnya Ratu Camilla Menikah dengan Raja Charles III, Bukan demi Kekuasaan
2 jam yang lalu
Bobon Santoso Diblokir...
Bobon Santoso Diblokir Istri usai Mualaf, Kini Hubungan Kembali Membaik
3 jam yang lalu
Akses Kesehatan Makin...
Akses Kesehatan Makin Mudah, Klinik Damessa Hadir di Pondok Bambu
3 jam yang lalu
Pemakaman Barbie Hsu...
Pemakaman Barbie Hsu Diiringi Tangis Keluarga di Tengah Hujan dan Kabut Tebal
4 jam yang lalu
Infografis
10 Negara dengan Anggaran...
10 Negara dengan Anggaran Pertahanan Tertinggi pada 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved