Kecanduan Pornografi Picu Gangguan Mental

Rabu, 30 September 2015 - 00:30 WIB
Kecanduan Pornografi...
Kecanduan Pornografi Picu Gangguan Mental
A A A
JAKARTA - Apakah Anda kecanduan pornografi dan merasa tidak bisa mengontrol keinginan untuk menontonnya? Kalau iya, berhati-hatilah. Pikiran bahwa Anda sudah kecanduan pornografi bisa membuat Anda sakit.

Meskipun ada yang menyebut pornografi adalah bentuk ekspresi seksual yang sehat, tapi yang lainnya yakin kalau itu adalah sesuatu yang jahat yang bisa menyebabkan ekspektasi tidak realities dan kecanduan. Kajian baru dari Case Western Reserve University menyebutkan ide kecanduan porno bisa menimbulkan dampak terhadap kesehatan mental seseorang.

Menurut medicaldaily.com, periset menemukan mereka yang yakin kecanduan pornografi juga mengalami masalah psikologis, seperti depresi, kemarahan, dan kecemasan. Hal tersebut muncul buka hanya akibat nonton film porno, tapi karena merasa menonton film porno menjadi kebiasaan yang tidak bisa dikendalikan.

“Sepertinya, pornografi itu sendiri bukanlah penyebab masalahnya, tapi juga bagaimana perasaan mereka. Kecanduan yang dirasakan melibatkan interpretasi negatif kebiasaan sendiri, memikirkan diri sendiri seperti ‘Saya tidak berdaya atas hal ini.’ Kami tahu dari banyak kajian bahwa memikirkan sesuatu punya kendali terhadap diri menyebabkan tekanan psikologis,” tutur penulis utama kajian itu Joshua Grubbs yang dikutip Times of India.

Grubbs menambahkan, tekanan psikologis tidak selalu muncul dari perasaan bersalah karena menonton film porno. Nyatanya, sejumlah orang tidak punya masalah dengan pornografi, tapi lebih khawatir dengan apa yang akan terjadi jika mereka terlalu banyak menontonnya.

“Seseorang bisa diolok-olok dan dipermalukan di hadapan publik, pernikahan bisa bermasalah, atau kalian tertangkap basah di kantor dan dipecat. Salah satunya menyebabkan tekanan psikologis,” pungkas Grubb.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0545 seconds (0.1#10.140)