Perusahaan Ini Cuci Gudang, Film Ace Ventura Dibuat Ulang

Sabtu, 03 Oktober 2015 - 22:26 WIB
Perusahaan Ini Cuci Gudang, Film Ace Ventura Dibuat Ulang
Perusahaan Ini Cuci Gudang, Film Ace Ventura Dibuat Ulang
A A A
LOS ANGELES - Anda tahu salah satu film yang melontarkan karir akting Jim Carrey ke atas awan? Ya, salah satu film itu ialah Ace Ventura: Pet Detective.

Dalam film tersebut, Jim Carrey berperan sebagai seorang detektif swasta. Namun dia memiliki sebuah kemampuan spesial, yaitu dia juga bisa berkomunikasi dengan hewan.

Nah, kabar terbaru dari Morgan Creek Film (MCF), perusahaan dibalik pembuatan film suku Indian, The Last of the Mohicans dan True Romance. Diketahui baru saja melakukan cuci gudang dengan menjual 78 koleksi film dari perpustakaan mereka, diantara film yang disebutkan barusan.

Seperti dikatakan situs Deadline yang dilansir metro.co.uk. Pihak MCF tidak menjual beberapa film dimana mereka memiliki lisensi untuk membuat ulang film tersebut alias remake. Beberapa film tersebut diantaranya adalah Ace Ventura: Pet Detective, Major League, Young Guns, Flying Tigers and The Exorcist.

CEO Morgan Creek Film, Jim Robinson memberi konfirmasi, bahwa mereka sedang berdiskusi mengenai remake salah satu dari film-film yang mereka pertahankan tersebut. Dan salah satu yang lebih dulu dibuat ulang adalah Ace Ventura: Pet Detective.

Dia juga menambahkan, uang yang dihasilkan dari penjualan 78 koleksi film dari perpustakaan mereka, bakal dijadikan dana pembuatan ulang film-film yang dipertahankan itu.

“Kami mempunyai sejumlah properti yang mana bisa kami perjuangkan untuk masa depan,” sesumbar Jim Robinson.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5670 seconds (0.1#10.140)
pixels