Eits! Berikut ini, 5 Makanan yang akan Memacu Libido Anda

Jum'at, 23 Oktober 2015 - 06:25 WIB
Eits! Berikut ini, 5...
Eits! Berikut ini, 5 Makanan yang akan Memacu Libido Anda
A A A
MELBOURNE - Orang-orang Indonesia banyak yang bilang, jika dengan makan sate kambing, atau menyantap buah durian dan segala makanan yang dianggap ‘bikin panas’. Bakal secara instan meningkatkan gairah Anda.

Tapi eits, nanti dulu. Mengapa kita tidak coba saran atau tips lain dari negeri tetangga buat urusan ini.

Ungkapan atau frase yang mengatakan bahwa, apa yang Anda makan bakal mempengaruhi kehidupan seks Anda. Bisa jadi ada kaitannya dengan tips berikut ini, yang ditulis oleh ahli nutrisi asal Australia bernama Lisa Guy.

Seperti dilansir dari situs body and soul.com.au, jika Anda mau lebih tangguh saat intim dengan pasangan. Maka makanlah jenis penganan yang didalamnya banyak terkandung zat-zat ini.

Contohnya zinc, vitamin B dan asam lemak esensial. Beragam nutrisi-nutrisi ini, dibutuhkan dalam memproduksi hormon seks di dalam tubuh, plus berperan dalam fungsi reproduksi manusia.

Berikut ini ada lima jenis makanan yang sebaiknya Anda konsumsi, agar libido (gairah) Anda tetap terjaga bersama pasangan. Sekaligus makin membuat Anda hebat di ranjang dan subur.

1. Almond

Sebuah sumber makanan terbaik buat kebutuhan lemak omega-3, yang mana esensial untuk tubuh dalam memproduksi hormon testosteron, kesuburan dan kehidupan seks yang lebih menyehatkan.

2. Pisang

Didalamnya terkandung kalium dan vitamin B dosis tinggi. Keduanya dibutuhkan tubuh guna memproduksi hormon seks, hingga meningkatkan libido secara instan, baik buat para pria maupun wanita.

3. Tiram

Sebuah sumber makanan terbaik lainnya bagi yang mau mengkonsumsi zat bernama zinc. Ini merupakan salah satu nutrisi kunci yang terlibat dalam pembentukan hormon testosteron, plus memproduksi jumlah sperma lebih banyak, dan tentunya kesehatan fungsi reproduksi.

4. Alpukat

Didalamnya terkandung zat asam folat, vitamin B6 dan kalium dalam jumlah tinggi. Semuanya akan langsung mempengaruhi produksi hormon dan meningkatkan libido Anda dengan segera.

5. Biji Labu

Jenis penganan yang sering disebut sebagai kuaci ini, juga kaya mengandung zinc dan lemak omega-3.

Ini adalah dua nutrisi vital yang amat dibutuhkan dalam produksi testosteron, plus kesehatan fungsi reproduksi.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1533 seconds (0.1#10.140)