Masuk Tahap Pamungkas dan Putusan Ahmad Dhani

Sabtu, 26 Desember 2015 - 22:25 WIB
Masuk Tahap Pamungkas dan Putusan Ahmad Dhani
Masuk Tahap Pamungkas dan Putusan Ahmad Dhani
A A A
JAKARTA - Setelah Semarang (28 November), Surabaya (5 Desember), Bali (12 Desember) dan Bandung (19 Desember). Audisi Dewi-dewi Mahadewi akhirnya memasuki kota pamungkas.

Ya, para wanita yang telah mendaftar buat mengikuti audisi ini tinggal punya kesempatan selama dua hari terakhir, yaitu Sabtu (26/12/2015) hingga Minggu (27/12/2015) kalau masih mau lolos ke tahapan selanjutnya.

Dalam siaran pers MNCTV yang diterima Sindonews. Untuk Sabtu (26/12/2015) disebut sebagai gelaran audisi terakhir bagi yang ingin lolos ke tahapan berikutnya.

Dan tahapan berikutnya itu justru yang paling penting. Karena bakal dihadiri oleh dua juri utama, yakni Ahmad Dhani, Bebi Romeo dan Windy Idol, dimana audisinya akan berlangsung pada Minggu (27/12/2015) di MNCTV.

Adapun menurut Produser Eksekutif MNCTV, Wilyan Gustafirin, dari audisi di empat kota sebelum Jakarta, audisi di Bali yang paling mencuri perhatian.

"Secara kualitas, kalau bisa saya bilang saat ini para peserta audisi dari Bali yang luar biasa. Saya menemukan satu orang DJ dari Australia yang bisa bermain biola. Kemarin dia diberi tiket lolos oleh dewan juri dan kita bawa ke audisi tahap terakhir di Jakarta," jelas Wilyan saat audisi Dewi Dewi Mahadewi, Sabtu
(26/12/2015) di Plaza MNCTV, Jakarta.

Dalam audisi yang digelar di Plaza MNCTV, Sabtu (26/12/2015), ratusan wanita dari berbagai kota unjuk kemampuan bernyanyi. Diakui panitia, jumlah peserta audisi Dewi Dewi Mahadewi memang tak sebanyak audisi ajang pencarian bakat lain. Namun juri memastikan bahwa peserta yang terpilih memang memiliki kemampuan bernyanyi yang mumpuni.

"Pesertanya memang tidak terlalu banyak seperti KDI yang bisa sampai ribuan, kalau ini kelasnya ratusan. Tapi memang secara kualitas, mereka di atas rata-rata," kata Wilyan menjelaskan. "Peserta yang hadir adalah orang-orang yang sudah siap secara mental dan vokal. Mereka memang punya sisi kualitas."

Peserta yang lolos audisi hari pertama nantinya akan langsung dihadapkan pada juri final, yakni Ahmad Dhani, Bebi Romeo dan Windy Idol pada audisi hari kedua.

"Juri precast hari pertama menyaring dulu orang-orang yang memang secara kualitas cocok masuk ke juri final besok bersama Ahmad Dhani, Bebi Romeo dan Windy Idol," tambah Wilyan. "Hari ini (peserta tampil) acapella, kemudian besok mereka akan nyanyi dengan musik."

Nantinya, lima peserta dari Jakarta akan bersaing dengan peserta-peserta lain dari Surabaya, Bali, Semarang dan Bandung. Tiga orang dengan kualitas terbaik akan menjadi personel baru Dewi Dewi Mahadewi. "Targetnya adalah kita mencari trio yang akan digabungkan menjadi grup Dewi Dewi Mahadewi," tandas Wilyan.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7353 seconds (0.1#10.140)