Tarung Once vs Ipang dibuka dengan Rock and Roll

Senin, 28 Maret 2016 - 20:44 WIB
Tarung Once vs Ipang...
Tarung Once vs Ipang dibuka dengan Rock and Roll
A A A
JAKARTA - Seperti yang telah dijanjikan sebelumnya. Battle antara dua vokalis ternama di Indonesia yang memiliki suara khas, yaitu Once Mekel versus Ipang, meledak di acara Monday Show MNC Channels, yang berlangsung di Empirica Bar & Lounge, kawasan SCBD, Jakarta, Senin (28/3/2016) malam WIB.

Duel Once dan Ipang dibuka dengan Rock and Roll. Kedua penyanyi papan atas ini menyanyikan lagu Come Together. Lagu itu langsung menggebrak panggung Monday Show hingga membuat penonton bergoyang.

Baik Ipang dan Once ternyata tidak kesulitan menyanyikan lagu tersebut. Nuansa Rock and Roll pun ditampilkan oleh keduanya di atas panggung Monday Show.

Usai menyanyikan lagu itu, Ipang yang juga vokalis grup band BIP, melanjutkan dengan tampilan aksi solonya dengan menyanyikan lagu Cinta Baru.

Vokalis bersuara berat yang pernah menjadi vokalis grup musik Plastik ini membawa nuansa musik yang lebih berbeda.

Aksi duet dari Once dan Ipang pun belum berakhir. Sebab, akan ada penampilan solo dari Once yang sudah dinantikan oleh pengunjung Monday Show MNC Channels di Empirica Bar & Lounge.

MNC Channels mengadakan event yang bertajuk musik yaitu, Monday Show. Acara ini untuk mendukung dunia musik di Indonesia.

Event ini akan menyajikan pertunjukkan kolaborasi yang spektakuler dari para penyanyi yang sudah tidak asing lagi yaitu, Once Mekel dan Ipang (BIP). Dimana mereka berdua akan menunjukkan kemampuan vokalnya.
(sbn)
Berita Terkait
Manfaat Nonton Konser...
Manfaat Nonton Konser bagi Kesehatan, Salah Satunya Atasi Depresi
Aksi Panggung Barasuara...
Aksi Panggung Barasuara Hibur Pengunjung M Bloc Space
White Chorus Hipnotis...
White Chorus Hipnotis Penonton Anjungan Sarinah lewat Musik Pop Elektronik
Vakum 2 Tahun, Konser...
Vakum 2 Tahun, Konser Akbar Musik Klasik di Monas Kembali Hadir
Kabar Baik! Konser Musik,...
Kabar Baik! Konser Musik, Pameran & Even Olahraga Kembali Dibuka
Dikunjungi dan Dihibur...
Dikunjungi dan Dihibur MNC Peduli, Yayasan Dwituna Rawinala: Seperti Konser Musik Megah
Berita Terkini
Top 10 Restoran Fine...
Top 10 Restoran Fine Dining di Jakarta, Nomor 5 Jadi Andalan Gen Z!
1 jam yang lalu
Akun Instagram Ridwan...
Akun Instagram Ridwan Kamil Kembali Pulih usai Diretas
2 jam yang lalu
Coachella 2025, Lisa...
Coachella 2025, Lisa BLACKPINK Curi Spotlight di Festival Musik Dunia
2 jam yang lalu
Siang Ini Cahaya Hati...
Siang Ini Cahaya Hati Indonesa Adab Menjaga Lisan Pukul 12.00 WIB hanya di iNews
6 jam yang lalu
Eksplorazi GTV, Jelajahi...
Eksplorazi GTV, Jelajahi Wisata Lokal Anti-Mainstream Bareng Abed Ansel Mulai 21 April 2025
8 jam yang lalu
Arti Kata Stecu yang...
Arti Kata Stecu yang Viral di TikTok, dari Lagu Faris Adam hingga Simbol Gaya Hidup Gen Z
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved