Sensasi Es Krim Rasa Cheesecake

Kamis, 30 Juni 2016 - 23:02 WIB
Sensasi Es Krim Rasa...
Sensasi Es Krim Rasa Cheesecake
A A A
JAKARTA - Toko makanan di Jepang selalu menyajikan sesuatu yang menarik. Anda pun bisa mencicipi es krim rasa baru dengan edisi terbatas yang lezat dan mampu memanjakan lidah. Sensasi es krim ini hadir lewat New York Cheesecake Rum Raisin.

Untuk mendapatkanya, Anda tidak harus pergi ke toko eksklusif. Cukup mengunjungi conbini (supermarket dalam bahasa Jepang) lokal terdekat, kemudian mencarinya di bagian lemari es.

Nah, baru-baru ini Haagen-Dazs Jepang menghadirkan New York Cheesecake Rum Raisin. Sebelumnya perusahaan itu juga telah menghadirkan dua rasa es krim dengan sensasi mewah, yakni Salty Vanilla and Caramel dan Japonais Black Syrup Kinako Red Bean.

Mengambil inspirasi dari dessert lembut dari Amerika Serikat, New York Cheesecake Rum Raisin hadir dengan rasa terbaru. Es krim bertekstur lembut dengan sensasi rasa manis dan gurih khas cheesecake ini masih tersedia terbatas di beberapa supermarket, namun hingga kini masih belum jelas sampai kapan es krim ini akan tersedia.

Es krim ini merupakan perpaduan rasa cheesecake berbasis remahan biscuit dengan sedikit tambahan rum yang membuat rasa es krim sedikit lebih kuat. Rasanya disempurnakan dengan memberikan kismis yang banyak di dalamnya.

Dilansir Rocketnews, es krim rasa New York Cheesecake Rum Raisin ini dibandrol dengan harga 272 Yen (USD2,60) sebelum pajak. Anda pun dapat menikmati teriknya matahari di musim panas ini dengan es krim yang creamy dan menyegarkan tersebut.
(tdy)
Berita Terkait
Kolaborasi Budaya Indonesia...
Kolaborasi Budaya Indonesia dan Malaysia dalam Festival Kita Serumpun
Gopek House, Lestarikan...
Gopek House, Lestarikan Kelezatan Kuliner Indonesia Peranakan melalui Pengalaman Kuliner Unik
Sarirasa Group Melalui...
Sarirasa Group Melalui Pantura Ungkap Kembali Perjalanan Rasa Jawa yang Terlupakan
Mengunjungi Bakmie Tjo...
Mengunjungi Bakmie Tjo Kin, Kedai Mie Hits di Cihapit Bandung
Semarak Pesta Kuliner...
Semarak Pesta Kuliner Sedaap Hadir Jelang Ramadan, Sajikan Kuliner Favorit Masyarakat Indonesia
Bantu Bisnis Kuliner...
Bantu Bisnis Kuliner Skala UKM, Endeus Gelar Cooking Class Virtual Gratis!
Berita Terkini
Kehidupan Pangeran Harry...
Kehidupan Pangeran Harry Tanpa Ayah dan Saudarahnya Menyedihkan, Terasa Asing dan Menakutkan
1 jam yang lalu
Nagita Slavina Suka...
Nagita Slavina Suka Koleksi Baru ISAGO, Cocok Buat Anak Muda
6 jam yang lalu
5 Fakta When Life Gives...
5 Fakta When Life Gives You Tangerines, Drama Korea yang Bikin Netizen Nangis
7 jam yang lalu
Kolaborasi Jennie BLACKPINK...
Kolaborasi Jennie BLACKPINK dan Diplo Picu Perdebatan, sang Produser Terseret Kasus Pelecehan Seksual
9 jam yang lalu
ISAGO Bawa Perubahan...
ISAGO Bawa Perubahan Industri Perhiasan di Indonesia, Valencia Tanoesoedibjo: Tak Sekadar Cantik
9 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini Pukul...
Saksikan Malam Ini Pukul 21.30 WIB! Tabligh Akbar Nikmatnya Ramadan hanya di iNews
9 jam yang lalu
Infografis
Waspada, Berikut Efek...
Waspada, Berikut Efek Samping Minum Es Teh Manis saat Cuaca Panas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved