Manga One Piece Mendekati Cerita Akhir

Kamis, 21 Juli 2016 - 22:19 WIB
Manga One Piece Mendekati...
Manga One Piece Mendekati Cerita Akhir
A A A
TOKYO - Manga One Piece mendekati akhir cerita. Penulis manga One Piece Eiichiro Oda menjelaskan petualangan Luffy dan teman-temannya menjelajahi lautan akan berakhir.

Mengutip Animenewsnetwork, Eiichiro Oda mengungkapkan One piece telah memasuki 65% dari ceritanya yang akan diselesiakannya. Dia mengaku tidak dapat melakukan lebih banyak cerita panjang selain animasi tersebut.

Ini bukan pertama kalinya Eiichiro Oda mengungkapkan angka dalam persen di cerita One Pice yang akan memasuki tahap akhir. Di 2012, dia menyebutkan Luffy dan para sahabatnya sudah memasuki 60% dari cerita manga yang dibuatnya.

One Piece merupakan anime dan manga yang mengisahkan sekelompok bajak laut pimpinan Monkey D Luffy. Mereka menjelajah lautan untuk mencari harta karun legendaris bernama One Piece. Luffy kemudian menjadi manusia karet dengan kekuatan memanjangkan tubuhnya. Kekuatan ini didapat tak sengaja saat dia memakan salah satu buah iblis, Gomu. Selama perjalanan, Luffy banyak bertemu teman baru dan musuh yang beragam.

Selain itu One Piece juga memecahkan rekor sebagai manga dengan cetakan pertama terbanyak. Manga ini banyak mendapat pujian di antara para pembaca, terutama dalam hal gambar, karakter, humor, dan cerita.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0985 seconds (0.1#10.140)