Hidangan Era Kolonial ala Century Park Hotel

Selasa, 09 Agustus 2016 - 21:32 WIB
Hidangan Era Kolonial...
Hidangan Era Kolonial ala Century Park Hotel
A A A
JAKARTA - Memperingati hari kemerdekaan ke-71 Indonesia, Century Park Hotel yang menjadi hotel berbintang 4 di kawasan Senayan, Jakarta kembali meluncurkan promosi makanan dan minuman di Agustus ini. Salah satunya melalui paket menu prasmanan bertajuk “Dutch Food Festival”.

Menu prasmanan ini tersedia di restoran Dapour, mulai Rabu, 10 Agustus hingga Minggu, 21 Agustus 2016 dengan harga Rp248.000,- per orang. Menariknya, menu prasmanan yang dihadirkan ini menawarkan serangkaian masakan dari era kolonial, di mana para tamu dapat menikmati beberapa menu andalan yang disajikan di buffet, di antaranya Huzarensla, Bitterballen, dan Klappertaart.

Huzarensla dikenal sebagai salad tradisional khas Belanda. Menu ini berisikan campuran selada, daging sapi, kentang, nanas, telur, tomat, dan ketimun. Untuk sausnya menggunakan kuning telur. Warna cerah dari bit membuat sajian ini lebih menggiurkan.

Para tamu juga dapat menikmati Bitterballen yang tersedia setiap hari di 100 Eatery & Bar. Bitterballen biasa disantap sebagai kudapan yang terbuat dari keju, daging sapi, dan jamur, disajikan dengan French mustard. Harga Rp50.000,-nett per porsi (4 buah).

Untuk minuman, Anda bisa menikmati dua minuman spesial yang menjadi andalan 100 Eatery & Bar pada Agustus ini, yakni Soda Gembira, perpaduan sempurna antara sirup vanilla, susu, dan soda. Untuk menikmati minuman ini, pengunjungi dikenai biaya Rp50.000,-nett. Minuman lainnya, Independence Day Cocktail, kombinasi antara Whisky, putih telur, Grenadine dan jus jeruk nipis. Harganya Rp99.000,-nett.

Sweet Corner Cafe, gerai kue & pastry yang berada di area lobby ini juga menawarkan beragam kue dari era kemerdekaan, yaitu Klappertaart dan Spekkoek, serta 2 pilihan hampers yang berbeda seharga 380.000,- dan Rp. 580.000,-nett.

Klappertaart merupakan kue khas Manado, memiliki tekstur lembut, tersedia dengan harga Rp35.000,-nett per potong. Spekkoek atau yang lebih dikenal dengan nama Lapis Legit ini tersedia dengan harga Rp175.000,-nett (ukuran kecil) dan Rp225.000,- (ukuran besar).

Selain itu, Sweet Corner juga menyediakan penawaran untuk setiap pembelian 5 penganan manis atau asin khas Indonesia yang dikonsumsi di tempat akan mendapatkan minuman teh hangat secara cuma-cuma.

Sebagian besar masakan Indonesia di era kolonial ini terinspirasi oleh masakan Eropa, tetapi terbuat dari rempah-rempah lokal. Pada saat itu, tidak ada makanan beku atau makanan cepat saji. Semua diawetkan secara alami menggunakan garam, sayuran, dan buah-buahan lokal dan harus dikonsumsi pada hari yang sama atau tidak lebih dari 3 hari.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8010 seconds (0.1#10.140)