Menyatukan Musik Multigenre lewat Scynronize Fest 2016

Selasa, 23 Agustus 2016 - 22:07 WIB
Menyatukan Musik Multigenre...
Menyatukan Musik Multigenre lewat Scynronize Fest 2016
A A A
JAKARTA - Scynchronize Fest 2016, festival musik yang menghadirkan aliran multigenre musik nasional siap dihelat. Festival ini bertujuan mensinkronisasikan music lokal dan meningkatkan musisi dalam berkarya.

Direktur Festival Synchronize 2016 David Karto mengatakan festival musik ini juga akan menggerakan local conten dari berbagai artis lintas dekade, lintas arus, lintas komunitas hingga lintas provinsi. “Dan semangatnya merayakan perbedaan, sebuah terjemahan bebas dari Bhineka Tunggal Ika dalam musik," kata David di Jakarta.

Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara siap menghadirkan musisi kenamaan serta memberi pengalaman kepada para musisi local untuk mengembangkan kreativitas mereka di bidang musik.

Direktur PT Dyandra Promosindo Muhammad Riza mengatakan festival musik ini akan memberikan kenangan yang tidak akan dilupakan bagi musisi dan tentunya pecinta music di Indonesia. "Kami ingin memberi pengalaman untuk menikmati musik Indonesia yang tak akan terlupakan bagi siapa saja yang datang ke Synchronize Fest nantinya," jelas Riza.

Synchronize Fest 2016 akan diselenggarakan selama tiga hari, yakni 28, 29, 30 Oktober mendatang di Gambir EXPO, Kemayoran, Jakarta. Musisi yang tampil ini dari berbagai aliran music, seperti pop, R&B, r rock, blues, folk, jazz, punk, heavy metal, hip-hop, reggae, SKA, EDM, metalcore, death metal, grindcore, industrial rock, new wave, indie pop, alternative rock/grunge, dan dangdut.

Sementara, musisi yang hadir, antara lain Barasuara, Begunda, Lowokwaru, BlackTeet, Dead Vertical, Monkey Boots, Navicula, Payung Teduh, Pure Saturday, Ras Muhammad, Seringai, Superglad, Sweet As Revenge, Teenage Death Star, The Authentics, The Flower, dan Tulus.
Adapun musisi lainnya, seperti The Adams, Monita Tahalea, Kunokini & Svaraliane, 90 Hip Hop All Star, Aray Daulay, serta PMR (Orkes Moral Pengantar Minum Racun).
(tdy)
Berita Terkait
Manfaat Nonton Konser...
Manfaat Nonton Konser bagi Kesehatan, Salah Satunya Atasi Depresi
Puluhan DJ Internasional...
Puluhan DJ Internasional Bakal Gebrak Panggung DWP 2024
Konser BMTH Jakarta...
Konser BMTH Jakarta Dihentikan di Tengah Set, Penonton Ricuh Naik ke Atas Panggung
Yamaha International...
Yamaha International Highlight Concert 2023 Hadirkan Bakat Musik Anak dari 40 Negara
Konser Bring Me The...
Konser Bring Me The Horizon di Jakarta Hari Kedua Batal Akibat Penonton Ricuh
Aksi Panggung Barasuara...
Aksi Panggung Barasuara Hibur Pengunjung M Bloc Space
Berita Terkini
3 Fitnah Kejam yang...
3 Fitnah Kejam yang Menyerang Putri Diana, Dituduh Lebih dulu Berselingkuh dari Raja Charles III
7 menit yang lalu
Choi Woo Shik Bongkar...
Choi Woo Shik Bongkar Tabiat Asli Kim Soo Hyun, Sebut Kepribadiannya Buruk
47 menit yang lalu
Ibu Kim Sae Ron Sebut...
Ibu Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Memutarbalikkan Fakta
1 jam yang lalu
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
2 jam yang lalu
Saksikan Besok Malam...
Saksikan Besok Malam Tabligh Akbar Nikmatnya Ramadan Live di Purwakarta! Bersama David Chalik, Ustadz Amir Faisol, Drive, Hani Hanafiah dan Bintang Tamu Ternama Lainnya, Pukul 21.00 WIB di iNews
2 jam yang lalu
AVISI dan AMSI Bersatu...
AVISI dan AMSI Bersatu Lawan Pembajakan Konten demi Masa Depan Industri Kreatif Indonesia
2 jam yang lalu
Infografis
Bintang Film Dirty Vote...
Bintang Film Dirty Vote Zainal Arifin Diteror Lewat DM Instagram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved