Meriahkan Hari Jadi RCTI, Cakra Khan Ubah Konsep Musik

Selasa, 23 Agustus 2016 - 22:27 WIB
Meriahkan Hari Jadi...
Meriahkan Hari Jadi RCTI, Cakra Khan Ubah Konsep Musik
A A A
JAKARTA - Cakra Khan yang kuat dengan genre music pop-rock tampil beda di HUT ke-27 RCTI. Pelantun tembang Harus Terpisah ini akan tampil dengan Electronic Dance Music (EDM) dan ini menjadi yang pertama dia membawakan genre musik tersebut.
Penyanyi Favorit di Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards 2013 ini mengaku sangat senang karena mendapatkan kesempatan berharga dari RCTI untuk memberikan penampilan terbaiknya.

"Malam ini saya akan bawain lagu EDM yang nggak biasanya karena saya biasanya membawa lagu yang sedih-sedih, sekarang dikasih kesempatan RCTI untuk membawakan sesuatu yang baru. Musik EDM yang saya bawa ini juga biar pas momennya untuk selebrasinya karena bukan musik sedih," kata Cakra ditemui di HUT RCTI di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta (23/8/2016).

Untuk music yang tidak biasa ini, penyanyi bersuara serak ini mengaku harus berlatih lebih keras untuk kesempurnaan penampilannya di panggung special RCTI ini. "Perbedaan pasti ada karena nggak biasa. Hanya saja ini untuk acara special, jadi kita juga harus kasih yang special. Jangan yang biasa-biasa saja," terangnya.

Pada kesempatan itu, Cakra yang berkarier di industri musik Indonesia pada 2012 ini punya kenangan indah bersama stasiun televisi swasta pertama di Indonesia ini, di mana Cakra mendapatkan popularitas dari penampilannya di RCTI.

"Jadi memang ketika pertama kali saya berada di industri music, ya saya sama RCTI juga. Dan semakin ke sini RCTI saya lihat semakin bagus. Semoga RCTI menjadi televisi yang bisa mendidik masyarakat Indonesia dan bisa membuat bangsa Indonesia lebih baik lagi," harapnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1015 seconds (0.1#10.140)