Tips Berbusana Musim Hujan ala Desainer Muslim

Selasa, 11 Oktober 2016 - 20:02 WIB
Tips Berbusana Musim...
Tips Berbusana Musim Hujan ala Desainer Muslim
A A A
JAKARTA - Musim hujan telah datang. Namun, masih banyak orang yang suka bingung dengan busana yang dikenakan, khususnya mereka yang selalu ingin berpenampilan menarik.

Kini, hujan bukan halangan lagi untuk tampil stylish, khususnya para hijabers. Beberapa desainer muslim kenamaan memberikan tips berbusana di musim hujan.

1. Dian pelangi
Saat musim hujan, Anda bisa menggunakan denim untuk tampil semi formal seperti desainer Dian Pelangi. Dia memadukan denim dengan atasan putih. Untuk menyempurnakan penampilan, Dian juga menggunakan outer panjang hitam dan high heels sebagai alas kaki.

2. Ria Miranda
Menerapkan gaya tumpuk bisa menjadi salah atau pilihan tepat untuk berbusana di musim hujan. Anda bisa mencontoh desainer Ria Miranda yang menggunakan outer panjang dengan bahan katun. Busana ini bisa dipadu padankan dengan sweater dan menggulung tepat di bagian lengannya. Untuk alas kaki, Ria memilih high heels. Busan ini cocok untuk Anda bekerja.

3. Restu Anggraini
Agar tubuh lebih hangat saat musim hujan, desainer Restu Anggraini memilih mengguna oversized outer. Pemilik brand ETU itu pun memadukannya dengan kaus lengan panjang dan celana legging serta kulot. Aksen tumpuk ini akan mempermanis penampilan di musim hujan.

4. Zaskia Sungkar
Outer tengah menjadi tren. Banyak orang gemar menggunakan item fashion ini, termasuk Zaskia Sungkar. Kakak dari Shireen Sungkar ini menggunakan outer polos dengan motif unik di bagian lengan. Jangan lupa padukan dengan celana berpotongan lurus, tunik berwarna senada dan high heels untuk alas kaki. Padu padan ini cocok untuk ke kantor.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0874 seconds (0.1#10.140)