Berbahayakah Tidur Gunakan Celana Dalam?

Selasa, 13 Desember 2016 - 00:10 WIB
Berbahayakah Tidur Gunakan Celana Dalam?
Berbahayakah Tidur Gunakan Celana Dalam?
A A A
JAKARTA - Banyak yang percaya bahwa tidur menggunakan celana dalam bisa menyebabkan masalah bagi organ intim, khususnya miss V atau vagina.

Ahli kesehatan seksual Dr Mary Jane Minkin dari Yale School of Medicine dan profesor dari sekolah kedokteran Northwestern University, Dr Lauren Streicher menjelaskan, anggapan tersebut tidaklah tepat. Tidur dengan celana dalam tidak membahayakan miss V.

Tidak ada penelitian yang membuktikan tidur dengan celana dalam berakibat buruk terhadap miss V. "Sebenarnya, persoalan memakai atau tidak memakai celana yang akan memengaruhi kesehatan vagina ini hanya termasuk mitos kesehatan saja," kata Lauren seperti dilansir Cosmopolitan.

Kendati demikian, bukan berati Anda bisa sembarangan menggunakan celana dalam. Ada celana dalam yang direkomendasikan oleh para ahli. Salah satunya hindari celana dalam yang terlalu ketat. Selain itu pastikan celana dalam yang digunakan tidak berbahan kasar dan menyerap keringat.

Rekomendasi ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi vagina agar bisa bernapas. Namun jika tetap ingin tidur tanpa celana dalam, Anda juga akan terbebas dari infeksi akibat tumbuhnya jamur alami atau yang disebut dengan candida albicans. Selain itu, vaginitis yang disebabkan bakteri vagina, tidak akan Anda alami.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7578 seconds (0.1#10.140)