Profesi Ini Lebih Berisiko Alami Depresi
A
A
A
JAKARTA - Sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Environmental Health menjelaskan, bahwa pilot maskapai penerbangan komersial rentan mengalami depresi. Penelitian yang dilakukan oleh Havard Chan School ini melibatkan 1.850 pilot maskapai penerbangan komersial dari 50 negara.
Dilansir dari Time, hasilnya ditemukan bahwa 13 persen pilot rentan mengalami depresi dan sebesar 4 persen pernah berpikir untuk bunuh diri. Salah satu peneliti, Joseph Allen menjelaskan, banyak pilot yang berusaha mengatur gejala depresi. Namun, hal ini tak diimbangi dengan pengobatan medis karena mereka takut akan berdampak negatif pada kariernya.
Namun gejala depresi seperti kehilangan minat bekerja atau beraktivitas, merasa gagal hingga berpikir untuk mengakhiri hidup lebih banyak dialami oleh pilot pria dibandingkan pilot wanita. Selain itu, gejala ini umumnya muncul pada mereka yang mengonsumsi obat tidur hingga mengaku mengalami pelecehan seksual, termasuk secara lisan.
Kelelahan hingga kurang tidur karena jadwal terbang yang padat dinilai sebagai beberapa penyebab pilot rentan alami stres. Oleh karena itu, Alex Wisata menekankan agar perusahaan lebih memperhatikan kesehatan mental pilot. Perusahaan juga harus mendukung pengobatan para pilot yang mengalami depresi.
Dilansir dari Time, hasilnya ditemukan bahwa 13 persen pilot rentan mengalami depresi dan sebesar 4 persen pernah berpikir untuk bunuh diri. Salah satu peneliti, Joseph Allen menjelaskan, banyak pilot yang berusaha mengatur gejala depresi. Namun, hal ini tak diimbangi dengan pengobatan medis karena mereka takut akan berdampak negatif pada kariernya.
Namun gejala depresi seperti kehilangan minat bekerja atau beraktivitas, merasa gagal hingga berpikir untuk mengakhiri hidup lebih banyak dialami oleh pilot pria dibandingkan pilot wanita. Selain itu, gejala ini umumnya muncul pada mereka yang mengonsumsi obat tidur hingga mengaku mengalami pelecehan seksual, termasuk secara lisan.
Kelelahan hingga kurang tidur karena jadwal terbang yang padat dinilai sebagai beberapa penyebab pilot rentan alami stres. Oleh karena itu, Alex Wisata menekankan agar perusahaan lebih memperhatikan kesehatan mental pilot. Perusahaan juga harus mendukung pengobatan para pilot yang mengalami depresi.
(nfl)