The Matrix Bakal Dibuat Ulang Tanpa Wachowski Bersaudara

Jum'at, 17 Maret 2017 - 08:30 WIB
The Matrix Bakal Dibuat...
The Matrix Bakal Dibuat Ulang Tanpa Wachowski Bersaudara
A A A
LOS ANGELES - Kangen film The Matrix? Jangan khawatir! Dalam waktu dekat, film ini akan hadir lagi di layar lebar. Tapi, tentu saja akan banyak perbedaan dalam pembuatan ulang atau reboot film tersebut.

Menurut The Hollywood Reporter, Warner Bros. saat ini sedang berada dalam tahap dini pengembangan reboot The Matrix. Naskah film ini mungkin disusun Zak Penn yang pernah menulis skenario The Incredible Hulk. Tapi, masih banyak yang harus dilakukan sebelum proyek ini siap diluncurkan.

The Matrix
original dan sekuelnya, The Matrix Reloaded dan The Matrix Revolutions, ditulis dan disutradarai Wachowski bersaudara, tapi kedua orang itu dikabarkan tidak akan terlibat dalam proyek reboot tersebut. Sementara, aktor asli Matrix, Keanu Reeves, kurang dari sebulan yang lalu menuturkan, dirinya terbuka untuk kembali membintangi film ini, hanya kalau Wachowski bersaudara terlibat.

“Mereka harus menulis dan menyutradarainya. Dan, kemudian kita akan melihat apa ceritanya, tapi, yah, saya tidak tahu, itu akan jadi aneh, tapi mengapa tidak?” ujar Keanu kepada Yahoo Movies.

Jika Keanu tak kembali sebagai aktor utama, maka film ini disebut sudah menemukan penggantinya. Dia tak lain adalah Michael B Jordan. Michael kemungkinan akan memerankan peran dengan kapasitas mirip seperti Neo yang dulunya diperankan Keanu.

Dikutip dari Aceshowbiz, The Matrix yang dirilis pada 1999 disebut sebagai salah satu film paling asli dalam sejarah sinematik. Film ini mengangkat tentang masa depan dystopian dimana manusia tidak sadar bahwa mereka hidup dalam realitas simulasi yang dibuat mesin hidup. Programmer komputer bernama Neo (Keanu) pelan-pelan mempelajari kebenaran itu dan memulai pemberontakan terhadap mesin itu.

The Matrix yang juga dibintangi Laurence Fishburne, Carrie-Anne Moss dan Hugo Weaving, menjadi film berating R atau dewasa terlaris di Amerika Utara pada 1999, dengan meraup USD463,5 juta di seluruh dunia. Film ini juga meraih 4 Oscar termasuk untuk Editing Terbaik, Penata Suara Terbaik, Editing Efek Suara Terbaik dan Efek Visual Terbaik.
Sekuel The Matrix, Reloaded dan Revolutions, sama-sama dirilis apda 2003. Meskipu sekuelnya ini tidak mendapatkan banyak pujian seperti kisah aslinya, kesepakatan Keanu dengan trilogi ini membuatnya menjadi salah satu aktor terkaya di Hollywood.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8460 seconds (0.1#10.140)