5 Buah-Buahan yang Bantu Mencegah Masalah Pencernaan Saat Puasa
A
A
A
JAKARTA - Sembarangan mengonsumsi makanan saat berbuka puasa setelah seharian berpuasa dapat menyebabkan masalah kesehatan. Salah satunya gangguan pencernaan. Kondisi ini pun diperparah dengan kebiasaan buka puasa "balas dendam".
Agar tetap bisa berpuasa dan memperlancar pencernaan, mencegah asam lambung serta menjaga tubuh tetap terhidrasi, para koki di restoran India Palace, UAE pun menyarankan mengonsumsi buah-buahan dan minuman tertentu. Berikut ulasannya seperti dilansir dari Arabian Business.
1. Semangka
92% semangka mengandung air dan kaya akan vitamin A, B6, C, nutrisi, antioksidan, asam amino serta potasium yang bisa membantu tubuh tetap terhidrasi.
2. Jeruk
Tak hanya segar, jeruk juga kaya vitamin baik yang dibutuhkan tubuh. Anda pun bisa mengonsumsi buah ini secara langsung atau dalam bentuk minuman.
3. Anggur
Bulir-bulir anggur bisa mengatasi konstipasi, gangguan pencernaan dan kelelahan. Anggur juga mengandung vitamin A, C, B6 dan mineral seperti potasium, kalsium, zat besi, fosfor, magnesium serta selenium.
4. Stroberi
Tak hanya kaya vitamin C, buah berwarna merah ini juga bisa membersihkan arteri serta menjaga kadar gula dalam tubuh.
5. Lemon
Selain segar, campuran air dengan potongan lemon bisa berperan sebagai antiseptik, mendetoks liver, meningkatkan cairan tubuh hingga mencegah dehidrasi.
Agar tetap bisa berpuasa dan memperlancar pencernaan, mencegah asam lambung serta menjaga tubuh tetap terhidrasi, para koki di restoran India Palace, UAE pun menyarankan mengonsumsi buah-buahan dan minuman tertentu. Berikut ulasannya seperti dilansir dari Arabian Business.
1. Semangka
92% semangka mengandung air dan kaya akan vitamin A, B6, C, nutrisi, antioksidan, asam amino serta potasium yang bisa membantu tubuh tetap terhidrasi.
2. Jeruk
Tak hanya segar, jeruk juga kaya vitamin baik yang dibutuhkan tubuh. Anda pun bisa mengonsumsi buah ini secara langsung atau dalam bentuk minuman.
3. Anggur
Bulir-bulir anggur bisa mengatasi konstipasi, gangguan pencernaan dan kelelahan. Anggur juga mengandung vitamin A, C, B6 dan mineral seperti potasium, kalsium, zat besi, fosfor, magnesium serta selenium.
4. Stroberi
Tak hanya kaya vitamin C, buah berwarna merah ini juga bisa membersihkan arteri serta menjaga kadar gula dalam tubuh.
5. Lemon
Selain segar, campuran air dengan potongan lemon bisa berperan sebagai antiseptik, mendetoks liver, meningkatkan cairan tubuh hingga mencegah dehidrasi.
(alv)