Senggigi Jazz Sunset Siap Padukan Musik dengan Alam

Rabu, 13 September 2017 - 01:14 WIB
Senggigi Jazz Sunset...
Senggigi Jazz Sunset Siap Padukan Musik dengan Alam
A A A
JAKARTA - Senggigi selalu menyimpan keindahan dan daya tarik bagi wisatawan dalam negeri maupun luar negeri, khususnya mereka yang mencari keindahan sunset di pantai. Daya tarik itu semakin lengkap dengan kehadiran musik jazz dengan tema Senggigi Sunset Jazz.

Berbeda dengan panggung jazz yang telah ada, di mana seni pertunjukan musik jazz ini dihadirkan di Pantai Senggigi, Lombok Barat. Tentunya dengan menampilkan sederet musisi dan penyanyi kenamaan, baik dalam negeri maupun mancanegara.

"Konsep Senggigi Sunset Jazz dipilih karena jazz dan sunset adalah sebuah perpaduan harmoni antara alam, manusia dan musik. Ketiga unsur tersebut adalah suatu jalinan yang tidak terpisah, ia adalah simbol harmonisasi dalam kehidupan," kata Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid.

Rencananya Senggigi Sunset Jazz 2017 akan berlangsung selama dua hari di area pantai Hotel Kila Senggigi pada 22 dan 23 September 2017.

Adapun musisi dalam negeri yang tampil, antara lain Tohpati Bertiga, Indro Hardjodikoro, Syaharani & Queenfireworks, Yura Yunita, Tesla Manaf, Bonita and the Hus Band, Fusion Stuff, dan Ricad Hutapea.

Sementara, musisi jazz internasional yang tampil, seperti LINE (Jepang), Norma Jean (USA), dan Cellomano (Venezuela). Senggigi Sunset Jazz makin meriah dengan adanya penampilan musisi lokal seperti Toni Moersaid Keroncong, Ethnic Sasak.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1058 seconds (0.1#10.140)