Pangeran William-Kate Middleton Ungkap Tontonan Anaknya

Kamis, 19 Oktober 2017 - 05:12 WIB
Pangeran William-Kate...
Pangeran William-Kate Middleton Ungkap Tontonan Anaknya
A A A
LONDON - Berada di lingkungan kerajaan, tidak membuat George berbeda dengan anak-anak lain, utamanya dalam menonton televisi. Hampir semua anak memiliki kegemaran yang tidak jauh berbeda saat menonton film animasi.

Hobi Pangeran George diungkap ayahnya saat ditanya tentang film favorit sang anak. Dalam video yang dibagikan ke Twitter oleh jurnalis Sky Rhiannon Mills, Pangeran William memberi bocoran kegemaran anaknya itu.

"Dia sangat menyukai The Lion King. Kami telah memperhatikannya beberapa kali," kata William seperti dilansir The Sun.

The Lion King bukan satu-satunya film favorit dari penerus kerajaan itu, meskipun kecintaannya tidak sebesar kepada The Lion King, namun Pangeran George diketahui cukup menyukai film Octonauts dan Lego.

Seperti diketahui, The Lion King merupakan salah satu film animasi yang paling sukses. Di Amerika, film ini dikabarkan meraup keuntungan sebesar USD328 juta. Adapun untuk keseluruhan, film produksi Walt Disney Featurw Animation ini sukses menyumbangkan pundi-pundi sebesar USD783 juta.

Film The Lion King menjadi favorit anak lantaran ceritanya yang menarik, tentang seekor singa bernama Mufasa yang menjadi raja dari seluruh binatang. Di sisi lain, adik Mufasa, Scar iri dengan posisi Simba dan berusaha untuk menyingkirkannya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7104 seconds (0.1#10.140)