Kontestan Miss World Hadiri Shenzhen Women's Entrepreneur Forum

Rabu, 25 Oktober 2017 - 11:50 WIB
Kontestan Miss World Hadiri Shenzhen Womens Entrepreneur Forum
Kontestan Miss World Hadiri Shenzhen Women's Entrepreneur Forum
A A A
CHINA - Ditengah padatnya jadwal karantina, kontestan Miss World 2017 berkesempatan menghadiri Shenzhen Women's Entrepreneur Forum. Acara ini digelar di Oasis O.City Hotel, Shenzhen, Guangdong, China beberapa waktu lalu.

Dilansir dari situs Miss World, acara ini dihadiri oleh CEO & Chairman of Miss World Julia Morley, kongres Shenzhen dan pengusaha wanita Shenzhen. Tak hanya bertemu, dalam kesempatan ini para kontestan juga terlibat dalam diskusi menarik hingga berfoto bersama.

Pidato pembukaan pun disampaikan oleh Julia Morley dan selanjutnya diikuti oleh enam kontestan Miss World terpilih yang mewakili negara asalnya. Mereka adalah Miss Colombia Maria Daza yang mewakili Amerika, Miss Dominika Republic Aletxa Marie Mueses Santana yang mewakili Caribbean dan Miss Australia Esma Voloder yang mewakili Oceania.

Ada juga Miss Botswana Nicole Lisa Gaelebale yang mewakili Afrika, Miss India Manushi Chhillar yang mewakili Asia dan Miss Scotland Romy McCahill yang mewakili Eropa. Keenam kontestan tersebut mengucapkan terimakasih kepada penyelenggara ajang bergengsi ini dan menjelaskan momen-momen favorit mereka selama karantina berlangsung.

Dalam kesempatan ini hadir juga James Zhang dari the Dally Institute of International Studies. James mempresentasikan beberapa hal dan berpesan kepada seluruh kontestan Miss World untuk menjadi apa yang mereka inginkan dan melakukan apa pun yang mereka bayangkan.

Sementara malam puncak Miss World 2017 akan digelar secara mewah dan megah di Sanya City Arena pada 18 November 2017 mendatang.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5583 seconds (0.1#10.140)