MNC Animation dan Global Partners Dukung Industri Animasi di Indonesia

Senin, 30 Oktober 2017 - 19:47 WIB
MNC Animation dan Global...
MNC Animation dan Global Partners Dukung Industri Animasi di Indonesia
A A A
JAKARTA - Nota Kesepahaman atau MoU ditandatangani oleh MNC Animation denganToon Boom, Autodesk, Lenovo and Huion di Jakarta pada Minggu, 29 Oktober 2017.

Inti dari MoU ini adalah adanya dukungan Toon Boom, Autodesk, Lenovo and Huion terhadap Animation Development Program (ADP) yang diselenggarakan oleh MNC Animation untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja di industri animasi.

Mr Bernard, Sales Director Asia Pacific of Toon Boomdan Mr Matthew Clayton Deewes, Asean Media and Entertainment Industry sales Manager of Autodesk, dalam kesempatan ini menjelaskan bahwa mereka memberikan dukungan berupa perakat lunak / software terbaik mereka yaitu Toom Boom dan Autodesk Maya Software.

Keduaperakat lunak ini merupakan kebutuhan dasar dan utama dalam memproduksi animasi, baik dalam format 2D maupun 3D, dan ini untuk dapat digunakan oleh seluruh peserta program ADP.

Mr Johny Dermawan, Enterprise Segment Director of Lenovo menjelaskan bahwa dukungan Lenovo dalam program ini berupa penyediaan dari kebutuhan dari Hardware dapat digunakan oleh seluruh peserta program ADP. Begitu pula denganMr Henry Xu Hefeng, Chairman of Huion, beliau turut hadir dan mensupport dalam program ini berupa melalui penyediaan Huion Tablet Graphics Drawing, di mana ini yang sangat dibutuhkan dalam pekerjaan animasi.

Mrs Ella Kartika, CEO of MNC Animation dan Mr Seung Hyun Oh, CCO of MNC Animation menjelaskan bahwa kerja sama antara MNC Animation dengan partner industri kreatif lainnya seperti Autodesk, Toon Boom, Huion, dan Lenovo dapat membantu industry animasi di Indonesia yang diperkirakan bisa menjadi pasar besar.

Walau saat ini memang masih kecil, namun jika ingin mengembangkan industri ini bersama-sama dengan melakukan investasi bersama, hal ini pasti akan terwujudkan.
Animation Development Program sudah berlangsung dua gelombang, di mana gelombang ketiganya akan di mulai per awal 2018. Melalui program ini, MNC Animation ikut dalam upaya konkret mendorong pertumbuhan industry animasi di Indonesia.

Sampai saat ini jumlah animator yang mumpuni di Indonesia masih terbatas dan belum bisa memenuhi permintaan industri. Atas dasar itulah, MNC Animation membuka Animation Development Program.

Melalui program ini, para kandidat dilatih dan dinilai selama 3 bulan. Kandidat yang lolos akan langsung dapat bekerja di MNC Animation. Dari kedua gelombang tersebut, MNC Animation telah memperkerjakan 94 kandidat.

Selama program ADP ini, seluruhkan di data dan dibekali materi yang nantinya dapat diaplikasikan dan berguna dalam dunia kerja animasi. Para kandidat juga akan diberikan gaji selama 3 bulan saat mengikuti pelatihan program tersebut dan diberikan sertifikat yang dikeluarkan oleh MNC Animation.

MNC Animation adalah salah satu anak perusahaan dari MNC Tbk yang berfokus dalam menciptakan, mengembangkan, dan memproduksi IP (kekayaan intelektual). MNC Animation telah menghasilkan beberapa serial animasi seperti "Entong" season 1 & 2 dan "KIKO" pra-musim.

Dan saat ini dalam proses produksi "KIKO" season 1 & 2 yang ditayangkan RCTI setiap Minggu pagi pukul 9:00, serta dalam proses produksi "Zak Storm" dengan Global Partners, yang akan diluncurkan pada Minggu, 5 November, 2017 di RCTI pukul 10.00 WIB.
Selain "KIKO" dan "Zak Storm", MNC Animation juga dalam proses pengembangan IP-IP baru, yakni "Titus", "BIMA-Animation series", "GIANT 8" dan masih banyak lagi.
Lenovo berinovasi untuk memimpin di Era PC +. Sudah menjadi perusahaan PC terdepan di dunia, Lenovo juga merupakan pemimpin di smartphone dan tablet karena bekerja untuk menjadi salah satu perusahaan teknologi yang paling dihormati di dunia.

Lenovo adalah perusahaan multinasional seharga USD 46 miliar dengan 55.000 karyawan yang melayani pelanggan di lebih dari 160 negara yang berdiri sejak 1984 di China.

“Peringkat di daftar Fortune 500 membuat kami bangga menjadi vendor PC terbesar di dunia.Portofolio kami sekarangmencakup workstation, server, solusi penyimpanan, perangkat lunak manajemen TI, smart TV, tablet, smartphone, dan bahkan aplikasi,” bebernya.

Sementara, Toon Boom merupakan perusahaan perangkat lunak grafis yang berbasis di Montreal, Kanada. Selama 20 tahun Toon Boom mengubah industry animasi dengan menetapkan standard yang tertinggi serta terbaik di dalam development produksi animasi.

Produk - produkToon Boom yang popular di industry grafis adalah Toon Boom Storyboard, Toon Boom Harmony dan yang terbaru untuk assest management yaituToon Boom Producer, di mana hampir seluruh animasi studio yang terbaik di dunia, seperti Cartoon Network, Dreamworks, Tooncity, Nelvana menggunakan Toon Boom products di pipeline produksi animasi mereka.

Toon Boom memenangkan beberapa penghargaan, seperti Primetime Emmy Engineering Award di 2012 dan UbIwerjs Annie Awards di 2013.

Adapun Autodesk Inc. adalah perusahaan multinasional yang bergerak dalam pengembangan perangkat lunak computer dalam format 3D yang biasa digunakan dalam industriarsitektur, konstruksi, manufaktur, media dan hiburan.

AutodeskInc berkantor pusat di San Rafael, California. Perusahaan ini didirikan pada 1982 oleh John Walker, rekan penulis versi pertama AutoCAD, perangkat lunak bantuan komputer bertopik komputer (CAD).

Perangkat lunak AutoCAD dan Revit terutama digunakan oleh arsitek, insinyur, dan perancang struktur untuk merancang, merancang, dan membangun model dan struktur lainnya.

Sementara, Huion adalah merek dagang dari Shenzhen Huion Animation Technology Co, LTD perusahaan China yang berkantor pusat di ShenZhen, China, yang mengkhususkan diri pada tablet grafis dan produk terkait. Pada 2010 Huion memperoleh pengakuan CE, FCC, dan CCC.1. Tablet Huion terkenal karena penggunaan pena digital tanpa kabel dan tanpa tekanan dengan baterai isi ulang (800 jam).

Selain memproduksi dan menjual tablet, Huion juga memproduksi monitor digitalisasi grafis dengan teknologi input yang kompatibel dengan tablet interaktif. Huion memproduksi beberapa baris tablet, tiga di antaranya diakui di seluruh dunia.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6742 seconds (0.1#10.140)