Katy Perry Gelar Konser di Jakarta 14 April 2018

Selasa, 28 November 2017 - 11:10 WIB
Katy Perry Gelar Konser...
Katy Perry Gelar Konser di Jakarta 14 April 2018
A A A
JAKARTA - Kabar Gembira bagi para penggemar Katy Perry. Penyanyi yang memiliki nama asli Katheryn Elizabeth Hudson ini akan menggelar konser di Jakarta pada 14 April mendatang.

Katy akan menggelar konser bertajuk Witness. Panggung music ini merupakan tournya di Asia. Kedatangan Katy ini difasilitas IME Indonesia selaku promotor.

"So put your rose -colored glasses on and party on. Karena Katy Perry akan datang ke Jakarta pada 14 April 2018 di Indonesia Concention Exhibition (ICE)!" kata perwakilan IME Asia dalam keterangan resmi yang diterima SINDOnews.

Untuk tiket, para penggemar sudah bisa mendapatkanya mulai 12 Desember mendatang. Namun, untuk kategori panggung dan harga tiket akan diumumkan segera oleh pihak official.

" Tiket dijual pada 12 Desember 2016 di ID. BOOKMYSHOW.COM Untuk informasi lebih lanjut kunjungi situs Intourlive.com #KATYPERRY #WITNESSTOUR #KATTYPERRYJKT #WITNESTOURASIA," katanya.

Penyanyi kelahiran 25 Oktober 1984 ini memiliki banyak tembang hit. Dia tak hanya memiliki suara indah, juga pandai penulis lagu. Penggemarnya di Indonesia pun cukup besar.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2439 seconds (0.1#10.140)