Ratusan Warga Sambut Kedatangan Jenazah Sys NS di Rumah Duka
A
A
A
JAKARTA - Suasana duka begitu terasa di rumah duka artis senior, Sys Ns di Jalan Kemang Timur Raya Kompleks II APCO, Nomor 16, Jaksel, Selasa (23/1/2018). Di rumah duka tersebut, terlihat ratusan warga, termasuk rekan almarhum sesama artis menanti kedatangan jenazah.
Anwar Fuadi, Cut Keke, Inggrid Kansil adalah beberapa rekan almarhum dari kalangan artis. Mereka terlihat berduka atas kematian Sys NS yang dirasa mendadak pada Selasa siang tersebut.
Bagi Cut Keke, almarhum merupakan sosok yang sarat dengan inspirasi. "Dia kan kalo ngomong suka asal, dia punya tekad kalo mengerjakan sesuatu itu, harus serius," kata Cut Keke.
Rasa kehilangan pun dialami oleh Inggrid Kansil. Bagi dia, almarhum adalah sosok artis senior yang patut menjadi tauladan bagi artis yang muncul setelahnya.
"Saya sering komunikasi di segala hal, masalah politik juga. Kagum, beliau adalah seniman tulen, jadi panutan, multi talenta juga. Sosok yang sangat menyenangkan," papar dia.
Sementara itu, dengan menggunakan ambulans, jenazah tiba di rumah duka sekira pukul 15.00 WIB. Suara gemuruh tahlil, terdengar mengiringi peti jenazah ditandu dari ambulans ke dalam rumah.
Setibanya di rumah duka, jenazah kemudian diurus untuk kemudian disalatkan. Jenazah akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut Jakarta, sore ini.
Anwar Fuadi, Cut Keke, Inggrid Kansil adalah beberapa rekan almarhum dari kalangan artis. Mereka terlihat berduka atas kematian Sys NS yang dirasa mendadak pada Selasa siang tersebut.
Bagi Cut Keke, almarhum merupakan sosok yang sarat dengan inspirasi. "Dia kan kalo ngomong suka asal, dia punya tekad kalo mengerjakan sesuatu itu, harus serius," kata Cut Keke.
Rasa kehilangan pun dialami oleh Inggrid Kansil. Bagi dia, almarhum adalah sosok artis senior yang patut menjadi tauladan bagi artis yang muncul setelahnya.
"Saya sering komunikasi di segala hal, masalah politik juga. Kagum, beliau adalah seniman tulen, jadi panutan, multi talenta juga. Sosok yang sangat menyenangkan," papar dia.
Sementara itu, dengan menggunakan ambulans, jenazah tiba di rumah duka sekira pukul 15.00 WIB. Suara gemuruh tahlil, terdengar mengiringi peti jenazah ditandu dari ambulans ke dalam rumah.
Setibanya di rumah duka, jenazah kemudian diurus untuk kemudian disalatkan. Jenazah akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut Jakarta, sore ini.
(alv)