Liam Neeson Belajar Tinju sejak Usia 11 Tahun

Rabu, 07 Februari 2018 - 13:27 WIB
Liam Neeson Belajar...
Liam Neeson Belajar Tinju sejak Usia 11 Tahun
A A A
KEMAMPUAN tinju Liam Neeson yang kerap ditampilkan dalam film-film laga yang diperankannya rupanya bukan hanya akting belaka. Pasalnya, Liam sejak tahun 1961 telah berkenalan dengan olahraga yang satu ini.

Sang pastor di tempatnya bersekolah adalah orang yang mengenalkan Liam pada boxing. Pada usianya yang masih 11 tahun, Liam telah berlaga di atas ring dan di usia yang juga masih belia, ia telah memenangi kejuaraan amatir di Irlandia Utara. Tak main-main ia menang kejuaraan itu hingga tiga kali. Pada saat masa-masa kejayaannya, sang pelatih tanpa sebab yang jelas justru menyuruhnya untuk menggantung sarung tinjunya.

"Saya waktu itu berumur 16 tahun, pelatih menyuruh saya untuk 'turun'. Saya tidak mengerti maksudnya. Butuh waktu sekitar tiga menit untuk memahami perkataannya. Saya lalu meninggalkan tinju untuk selamanya," beber Liam.

Tapi toh Liam memiliki wadah lain untuk menyalurkan bakat tinjunya. Ya, lewat film, sang aktor lawas ini menunjukkan kebolehannya beradu tinju dengan lawan mainnya. Tinju merupakan olahraga yang sejak dulu hingga kini ia tetap tekuni. "Saya berlatih setidaknya tiga sampai empat kali dalam seminggu," akunya.

Bukan hanya perkara tinju, soal akting Liam amat bersungguh-sungguh. Dia tak segan untuk melakukan apa pun demi tuntutan skenario. Termasuk menurunkan berat badan. Untuk perannya dalam film Silence pada tahun 2015 silam yang disutradarai Martin Scorsese, dia menurunkan berat badan hingga 10 kilogram.

Silence diadaptasi dari buku karya Shusaku Endo yang berjudul sama, dan bercerita tentang seorang pendeta Jesuit muda, Rodrigues (Andrew), yang dikirim ke Jepang untuk menolong gereja lokal dan menyelidiki laporan bahwa mentornya Ferreira (Liam) telah bertindak murtad.

Liam sempat membuat para penggemarnya mencemaskan kesehatannya karena mengira aktor itu terkena suatu penyakit yang membuat bobotnya turun. Ia juga sempat bungkam perihal berat badannya yang kurus itu. Namun, dalam suatu wawancara, ia baru mengungkapkan alasan berat badannya turun. Semua itu ternyata demi tuntutan peran.

(Baca Juga: Usia Tak Pengaruhi Perfoma Liam Neeson(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0971 seconds (0.1#10.140)