Kondom Fiesta Luncurkan Kondom Baru dengan Aroma Anggur

Kamis, 15 Februari 2018 - 22:38 WIB
Kondom Fiesta Luncurkan...
Kondom Fiesta Luncurkan Kondom Baru dengan Aroma Anggur
A A A
JAKARTA - Anggur merupakan the finest symbol of romance yang sudah dikenal sejak brabad-abad lalu. Buah ini juga menjadi ikon dari The Art of Seduction yang dapat memberikan sensasi bercinta yang mewah dan menggoda. Sensasi aroma aphrodisiac anggur juga dipercaya dapat membangkitkan gairah seks sehingga semakin bergelora.

Sexpert dan Psychologist Elizabeth Santosa mengungkapkan, aroma aphrodisiac telah terbukti dapat merangsang gairah seksual. Secara signifikan, aroma ini dapat meningkatkan aliran darah pada area seksual yang menjadi sinyal meningkatnya dorongan seksual pada pria dan wanita.

"Selain itu, aroma buah-buahan seperti anggur yang manis dan segar dapat memberikan sensasi romantis dan sensual. Bahkan keistimewaan buah anggur sebagai sexual enhancer pernah menginspirasi seorang master sommelier ternama dunia untuk menulis sebuah buku berjudul Erotic Foods, Grape Goddess Guides to Good Living," ujar Sexpert & Psychologist Elizabeth Santosa.

Hal ini dimanfaatkan Kondom Fiesta dengan meluncurkan dua inovasi terbaru yaitu Fiesta Grape, kondom beraroma anggur yang menggoda dan Fiesta Intimate Lubricant with Aloe Vera & Vitamin E, pelumas berbahan dasar air dengan ekstrak aloe vera yang dilengkapi vitamin E yang diklaim bisa membuat momen bercinta semakin bergairah dan menyenangkan.

"Kenapa anggur? Ada rasa unggulan kondom yang disukai di dunia. Pertama strawberry, banana dan anggur. Dia paling diminati, abis itu buble gum dan mint. Anggur ini paling diminati di dunia. Top 3," kata Deputy GM Consumer Healthcare PT DKT International, Pierre Frederick saat jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu (14/2/2018).

Sementara aloe vera atau lidah buaya dikenal sebagai the finest natural lubricant yang bermanfaat sebagai anti-inflamasi, antibakteri dan antivirus untuk mengatasi vaginal dryness atau Miss V kering serta iritasi pada daerah kewanitaan. Kandungan menyejukkan kulit pada lidah buaya juga dapat mengatasi hal tersebut.

"Penelitian menunjukan, di Indonesia pasangan banyak yang kurang foreplay. Di Indonesia, pria banyak yang tergesa-gesa dan agak melupakan foreplay jadi menyebabkan iritasi karena wanita belum mengeluarkan pelumas alami jadi perlu lubricant. Sementara di luar negeri, di Eropa, pasangan lama melakukan foreplay,” kata dia.

(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1526 seconds (0.1#10.140)