Buka Kantor Jakarta-Surabaya, GVC Tarik Minat Traveler Family

Kamis, 08 Maret 2018 - 10:30 WIB
Buka Kantor Jakarta-Surabaya, GVC Tarik Minat Traveler Family
Buka Kantor Jakarta-Surabaya, GVC Tarik Minat Traveler Family
A A A
JAKARTA - Sebuah perusahaan penyedia jasa liburan keluarga berbasis keanggotaan, Goodway Vacation Club (GVC) yang berpusat di Batam, kini membuka kantor Representative Centre di Jakarta dan Surabaya. Pembukaan kantor representative GVC di Jakarta dan Surabaya ini diharapkan dapat memenuhi target 10.000 member pada tahun 2018 ini.

“Sebagai klub liburan keluarga, saat ini GVC telah memiliki 8.000 anggota yang terus berkembang dan tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. Yakni di Jakarta, Medan, Pekanbaru, Palembang, Batam, Bandar Lampung, Tangerang, Malang, Surabaya, Jember, Kediri, Tarakan, Bontang, Samarinda, Manado, Gorontalo, Palu, Kendari, Sukabumi, Makassar, Dumai, Cilacap, Purwokerto, dan Bandung,” kata Chief Opertional Officer (COO) Goodway Vacation Club, Andrew Soejanto, kepada pers di BBQ Chicken dan Beer, Pantai Indah Kapuk, Jakarta, Selasa (7/3/2018).

Andrew menjelaskan, layanan yang diberikan GVC yang telah berdiri sejak tahun 2010 ini bermacam-macam mulai dari akomodasi sampai dengan aktivitas liburannya. Keunggulan GVC dalam hal akomodasi adalah, kami memiliki home base di dua lokasi wisata strategis Indonesia yakni Goodway hotel Batam, Goodway hotel and resorts Nusa dua, Bali, dan satu International Home Base Le Grandeur Palm Resort, Johor Baru, Malaysia.

Selain itu, kata Andrew, GVC berafiliasi langsung dengan 4.000 hotel/ resort yang tersebar di 90 Negara. Selain akses akomodasi yang mumpuni, layanan kegiatan selama liburan pun tidak lepas dari perhatian GVC, banyak kegiatan liburan yang ditawarkan serupa olah raga air, out bound, tour kota, kuliner serta kegiatan lainnya.

“Hingga saat ini dengan jumlah anggota yang tergolong besar, GVC tidak berpuas diri dengan pencapaian itu. GVC akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada anggotanya dan mengedukasi publik tentang industry Vacation Club sebagaimana mestinya,”kata Andrew.

Andrew menjelaskan, sebagai upaya pengembangan GVC maka GVC mengundang keluarga-keluarga Indonesia pada event perkenalan liburan keluarga yang GVC adakan. Proses pengundangan Keluarga dalam Event ini pun sangat sederhana, team marketing GVC akan melakukan panggilan telepon kepada calon tamu. “Kemudian mereka diundang pada acara preview di Representative Centre kami yang sudah kami buka pada tanggal 3 Maret 2018 kemarin di BBQ Chicken and Beer PIK,” ujar Andrew.

Andrew mengakui, dengan hadirnya representative centre Jakarta, GVC menjadi lebih leluasa untuk mengundang keluarga-keluarga pencinta traveling yang berdomisili di seputar ibu kota. Selain itu juga memberikan informasi seputar liburan, baik itu liburan yang sederhana, mewah, baik, dan tentunya menyenangkan.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8915 seconds (0.1#10.140)
pixels