Pascacerai, Jennifer Aniston Ubah Penampilan

Senin, 09 April 2018 - 02:09 WIB
Pascacerai, Jennifer...
Pascacerai, Jennifer Aniston Ubah Penampilan
A A A
JAKARTA - Jennifer Aniston tampak semakin leluasa tampil di depan umum pascacerai dengan Justin Theroux. Bahkan, dia semakin terlihat segar. Salah satunya dengan gaya rambutnya yang baru.

Dilansir The Sun, dalam sejumlah foto yang beredar, Jennifer lebih cerah dengan penampilannya saat berjalan meninggalkan salon Beverly Hills.

Dia mengenakan kacamata dan minim make up, tetapi penampilan aktris berusia 49 tahun ini justru semakin memikat orang yang melihatnya, khususnya pria.

Keanggunan Jennifer dengan gaya rambut barunya itu disempurnakan dengan gaun yang dikenakan, t-shirt hitam dan celana jins khaki serta sepatu bot bertumit suede. Dia melangkah mantap bersama pengawal pribadinya yang selalu didekatnya.

Sebelumnya, Jeniiner dikabarkan menikmati liburan ke Tahiti bersama teman-temannya seperti Courteney Cox, Jimmy Kimmel, dan istrinya Molly McNearney untuk merayakan ulang tahun Molly.

Pascacerai, Jennifer kembali disibukan dengan sejumlah aktivitas. Kabar akan kembali bekerja sama dengan Adam Sandler untuk serial komedi Netflix, Murder Mystery. Sebelumnya, mereka pernah bermain bersama pada 2011 dalam Rom-com Just Go With it.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7515 seconds (0.1#10.140)