Alami Kecelakaan, Tom Cruise Tak Kapok Lakoni Adegan Berbahaya
A
A
A
LOS ANGELES - Sempat kecelakaan saat melakukan syuting Mission: Impossible—Fallout, tidak membuat Tom Cruise trauma. Bahkan dia mengaku merasa tertantang untuk kembali melakoni adegan-adegan berbahaya.
Diberitakan Aceshowbiz, Tom mengaku sangat senang tidak menggunakan pemeran pengganti jika nantinya melakukan adegan berbahaya. Apalagi, dia sudah memiliki pengalaman terbentur beton saat sedang syuting adegan berbahaya tanpa pemeran pengganti.
Bahkan, saat itu, proses kesembuhan Tom relatif lebih singkat dari prediksi awal. Pascakecelakaan, pihak dokter sempat mengkhawatirkan dia tidak akan bisa berlari.
"Itu tidak benar-benar menakutkan, itu hanya, 'Apa yang akan terjadi?’ Saya benar-benar fokus. Saya melakukan rehabilitasi selama 10—12 jam dalam sehari setelah itu," kata dia.
"Saya hanya melakukan semua yang saya bisa untuk penyembuhan dari pembengkakan dan kembali berlari secepat mungkin. Untungnya, saya tidak memerlukan operasi. Kami hanya tetap fokus. Dan pada 6 minggu kemudian saya syuting lagi, dan pada 11 minggu saya mulai berlari lagi, saya setidaknya bisa berlari," lanjut dia.
Menurut Tom, dalam proses penyembuhannya, dirinya tidak pernah memikirkan berapa lama waktu yang dibutuhkan. Bagi dia, terus mencoba bergerak, menjadi fokusnya saat itu.
"Kami harus mengukur hari-hari itu. Saya tidak tahu berapa banyak sprint yang bisa saya lakukan, karena kami tidak tahu apa yang akan terjadi. Jadi itulah yang saya lakukan. Saya hanya ingin melakukannya, lakukan saja," kata dia.
Sementara, dalam film itu, Tom kembali dipercaya memerankan sosok Ethan Hunt. Selain Tom, ada juga Simon Pegg, Rebecca Ferguson, Ving Rhames dan Alec Baldwin yanh kembali memerakan tokoh yang sama dengan film sebelumnya. Film garapan sutradara Christopher McQuarrie itu dijadwallan tayang resmi di bioskop pada 25 Juli 2018.
Diberitakan Aceshowbiz, Tom mengaku sangat senang tidak menggunakan pemeran pengganti jika nantinya melakukan adegan berbahaya. Apalagi, dia sudah memiliki pengalaman terbentur beton saat sedang syuting adegan berbahaya tanpa pemeran pengganti.
Bahkan, saat itu, proses kesembuhan Tom relatif lebih singkat dari prediksi awal. Pascakecelakaan, pihak dokter sempat mengkhawatirkan dia tidak akan bisa berlari.
"Itu tidak benar-benar menakutkan, itu hanya, 'Apa yang akan terjadi?’ Saya benar-benar fokus. Saya melakukan rehabilitasi selama 10—12 jam dalam sehari setelah itu," kata dia.
"Saya hanya melakukan semua yang saya bisa untuk penyembuhan dari pembengkakan dan kembali berlari secepat mungkin. Untungnya, saya tidak memerlukan operasi. Kami hanya tetap fokus. Dan pada 6 minggu kemudian saya syuting lagi, dan pada 11 minggu saya mulai berlari lagi, saya setidaknya bisa berlari," lanjut dia.
Menurut Tom, dalam proses penyembuhannya, dirinya tidak pernah memikirkan berapa lama waktu yang dibutuhkan. Bagi dia, terus mencoba bergerak, menjadi fokusnya saat itu.
"Kami harus mengukur hari-hari itu. Saya tidak tahu berapa banyak sprint yang bisa saya lakukan, karena kami tidak tahu apa yang akan terjadi. Jadi itulah yang saya lakukan. Saya hanya ingin melakukannya, lakukan saja," kata dia.
Sementara, dalam film itu, Tom kembali dipercaya memerankan sosok Ethan Hunt. Selain Tom, ada juga Simon Pegg, Rebecca Ferguson, Ving Rhames dan Alec Baldwin yanh kembali memerakan tokoh yang sama dengan film sebelumnya. Film garapan sutradara Christopher McQuarrie itu dijadwallan tayang resmi di bioskop pada 25 Juli 2018.
(alv)