7 Kesalahan Menurunkan Berat Badan

Senin, 20 Agustus 2018 - 23:28 WIB
7 Kesalahan Menurunkan...
7 Kesalahan Menurunkan Berat Badan
A A A
JAKARTA - Banyak orang berusaha menurunkan berat badan karena merasa kelebihan berat badan atau obesitas dan itu bisa menyebabkan berbagai macam penyakit, mulai gangguan pencernaan hingga penyakit berat seperti jantung.

Harus diketahui juga bahwa menurunkan berat badan harus dilakukan dengan cara yang sehat. Jika, tidak penurunan berat badan bisa berbahaya. Seperti dilansir Boldsky, ada beberapa alasan mengapa penurunan berat badan yang tidak sehat dapat berbahaya bagi kesehatan.

1. Sarcopenia
Banyak orang ingin menurunkan berat badan dengan cepat dengan melakukan diet ketat dan berolahraga berlebih. Bahkan, hampir tidak makan! Sementara mereka dapat mencapai hasil dalam bentuk penurunan berat badan cepat, menderita sarcopenia atau kehilangan otot yang disebabkan tubuh tidak mengkonsumsi makanan yang cukup.

2. Malnutrisi
Malnutrisi merupakan masalah kesehatan yang jelas yang dapat terjadi ketika menahan lapar untuk menurunkan berat badan secara cepat. Secara alami, ketika tubuh tidak mendapatkan cukup nutrisi, maka mulai melemah karena tidak ada cukup sumber energi yang tertelan. Akibatnya mengalami malnutrisi. Kondisi ini selanjutnya dapat menyebabkan kekurangan nutrisi dan dalam kasus yang ekstrim yang mempengaruhi organ tubuh.

3. Ketidakseimbangan Elektrolit
Ketika orang mencoba menggunakan metode penurunan berat badan untuk mengurangi bobot dengan sangat cepat dan mengambil sedikit makanan, tubuh mendapatkan sedikit mineral. Ketika tubuh tidak menerima mineral yang cukup seperti natrium, glukosa, kalium, kalsium, zat besi, hal ini menyebabkan ketidakseimbangan elektrolit, yang pada gilirannya menyebabkan muntah, demam, diare, dan lainnya.

4. Batu empedu
Biasanya, batu empedu berhubungan dengan orang yang mengalami obesitas atau kelebihan berat badan. Namun, dalam beberapa kasus, ketika orang mengikuti metode penurunan berat badan yang tidak sehat seperti diet dan olahraga ekstrim, empedu tidak dibersihkan dari tubuh dengan benar. Ini bisa menyebabkan empedu di hati mengeras dan membentuk endapan seperti batu di kantung empedu atau dikenal sebagai batu empedu. Kondisi ini mungkin memerlukan operasi.

5. Penyakit Jantung
Ketika tubuh tidak mendapatkan cukup nutrisi, sebagai akibat dari orang yang mencoba untuk menahan lapar atau makan sangat sedikit demi menurunkan berat badan dengan cepat, maka tekanan darah dari tubuh menjadi sangat rendah. Ketika tekanan darah rendah, jantung harus bekerja ekstra keras untuk memompa darah ke berbagai bagian tubuh. Ini dapat menyebabkan sejumlah penyakit jantung pada manusia dan dapat menyebabkan gagal jantung.

6. Ketidakteraturan menstruasi
Ketika wanita mencoba untuk menurunkan berat badan dengan cepat dengan mengkonsumsi makanan yang sangat sedikit atau hanya sedikit makan buah dan sayuran sepanjang hari, itu dapat merusak siklus menstruasi. Aibatnya menggaggu kesuburan. Ketika tubuh tidak menerima cukup nutrisi, ketidakseimbangan hormon akan terjadi di dalam tubuh yang menyebabkan ketidakteraturan dalam siklus menstruasi.

7. Depresi

Seperti yang diketahui, depresi adalah salah satu penyakit mental paling serius yang sangat umum terjadi pada masyarakat sekarang ini dan kebanyakan dari kita mungkin tidak menghubungkan dengan penurunan berat badan karena ini adalah gangguan mental.

Namun, ketika orang-orang mengikuti diet yang tidak sehat untuk menurunkan berat badan dengan cepat, otak mereka tidak menerima cukup nutrisi. Hal ini dapat menyebabkan ketidakseimbangan dalam kimia otak yang menyebabkan depresi dan kecemasan.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5514 seconds (0.1#10.140)