Spider-Man: Far From Home Jadi Prekuel Avengers: Infinity War?

Kamis, 06 September 2018 - 18:30 WIB
Spider-Man: Far From...
Spider-Man: Far From Home Jadi Prekuel Avengers: Infinity War?
A A A
LOS ANGELES - Film-film Marvel Cinematic Universe tak jarang sering kali membuat fans memunculkan teori-teori yang masuk akal, meski belum terbukti benar. Ini karena Marvel terhitung “pelit” berbagi informasi seputar plot atau jalan cerita film mereka. Spider-Man: Far From Home bukan pengecualian.

Film yang masih dibintangi Tom Holland sebagai Peter Parker/Spider-Man ini adalah film pertama yang akan dirilis setelah Avengers 4 tahun depan. Tapi, ComicBook.com berspekulasi bahwa peristiwa di Spider-Man: Far From Home tidak melanjutkan kisah di Avengers 4, melainkan adalah prekuel Avengers: Infinity War.

Teori itu didasarkan dari foto dari London tempat syuting Spider-Man: Far From Home. Dari foto itu terlihat Maria Hill (Cobie Smulders) dan Nick Furry (Samuel L Jackson) datang bersamaan dengan alasan tertentu. Meski foto itu tidak bisa menceritakan semua, tapi kedatangan kedua karakter itu mungkin membawa momen di mana mereka berubah menjadi debu di adegan pascakredit Avengers: Infinity War.

Spider-Man: Far From Home mengisahkan tentang liburan musim panas Peter Parker dan teman-temannya di luar negeri. Film ini banyak melakukan syuting di London, sebelum pindah ke Ceko dan akan terus dilakukan di seluruh Eropa.

Spider-Man: Far From Home muncul setelah Avengers 4 dan Spider-Man berubah menjadi debu di planet Titan di Avengers: Infinity War. Banyak yang bertanya-tanya bagaimana Marvel berencana memasarkan fim itu tanpa mengungkapkan bagaimanan Peter utuh lagi, terutama di trailer atau teaser-nya. Karena ini berarti mereka harus menghidupkan karakter lain, termasuk Maria Hill dan Nick Furry. Mereka diperkirakan akan kembali utuh di Avengers: 4 yang dirilis pada Mei 2019.

Menurut situs itu, Spider-Man: Far From Home bisa menghindari mengungkap kebangkitan itu dengan taktik sederhana, yaitu menjadikan film ini sebagai prekuel Avengers: Infinity War. Karena, jika tidak begitum mungkin peristiwa di Infinity War banyak yang tidak akan terjadi.

Di Infinity War, Peter sedang berada dalam bus bersama teman-temannya melintasi jembatan di New York City. Kepada Tony Stark/Iron Man, Peter mengatakan dia sedang dalam perjalanan ke museum. Tapi, bagaimana jika sebenarnya mereka sedang menuju bandara? Atau sedang dalam perjalanan dari bandara?

Apalagi di film itu, Peter mengatakan, “Seharusnya aku tetap di bus.” Kalau Ebony Maw dan Cull Obsidian tidak membawa kapal mereka ke New York City mencari batu waktu yang dijaga Doctor Strange, Peter tentu tetap berada dalam bus itu.

Spider-Man: Far From Home bukan film pertama yang mengikuti film yang melibatkan banyak tokoh dengan prekuel. Captain America: Civil War diikuti Doctor Strange, yang merupakan kisah asli dengan setting beberapa tahun sebelum para Avengers itu saling gempur. Sementara, Ant-Man and The Wasp adalah film pertama setelah Avengers: Infinity War dengan lini masa yang nyaris bersamaan, terjadi ketika Thanos menjentikkan jarinya.

Presiden Marvel Studios Kevin Feige mengatakan bahwa sekuel Spider-Man ini akan menjadi film pertama di Phase 4, tapi dia tidak mengatakan di lini masa mana film itu terjadi. Spider-Man: Far From Home akan dirilis pada Juli 2019.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0925 seconds (0.1#10.140)