Tips Membuat Iga Goreng Ngoh Yong

Sabtu, 20 Oktober 2018 - 12:03 WIB
Tips Membuat Iga Goreng...
Tips Membuat Iga Goreng Ngoh Yong
A A A
JAKARTA - Pernah merasakan sensasi Iga Goreng Ngoh Yong? Nah, sekarang ini waktu yang tepat untuk menikmatinya. Anda pun bisa menyantap menu ini bersama keluarga. Untuk menyantapnya pun tak perlu pergi ke restoran. Anda bisa membuatnya di rumah.

Rudy Choirudin berbagi resep dalam program Rasasayange yang ditayangkan MNCTV setiap Sabtu, pukul 08.00 WIB. Berikut cara mengolahnya.

Bahan 1:
750 g iga
1 sdm Desaku Ketumbar Bubuk
1 sdt Desaku Kunyit Bubuk
1 sdt Ladaku Merica Bubuk
2 sdt garam
2 lembar daun salam
1 liter air

Bahan 2: (campur rata)
2 sdt ngoh yong bubuk
½ sdt Ladaku Merica Bubuk
½ sdt garam
1 sdt gula bubuk

Bahan 3: (campur rata)
250 g tepung terigu protein tinggi
1 sdt ngoh yong bubuk
1 sdt baking powder
½ sdt Desaku Kunyit Bubuk
1 sdt Desaku Ketumbar Bubuk
1 sdt Ladaku Merica Bubuk
1 sdt garam

Bahan 4:

500 ml air es
600 ml minyak goreng

Cara membuat:

Masukan semua bahan 1 ke dalam panci presto, tutup panci dan kemudian panaskan dengan api sedang hingga berbunyi mendesis. Setelah berbunyi mendesis, kecilkan api dan lanjutkan memasak hingga 25 menit, matikan api dan biarkan menjadi hangat. Angkat dan tiriskan iga, hingga cukup tirisnya.

Sambil menunggu iga matang, campur bahan 2 hingga rata dan sisihkan. Kemudian campur juga semua bahan 3 hingga rata dan sisihkan.

Setelah iga matang, taburkan campuran bahan 2 ke atas iga dan aduk hingga rata. Panaskan minyak goreng hingga cukup panasnya. Sambil menunggu minyak menjadi panas, lumuri iga dengan tepung dan celupkan sesaat ke dalam air es, kemudian langsung lumuri lagi dengan campuran tepung bahan 3 hingga rata, ulangi sekali lagi

Terakhir, goyang -goyangkan agar tepung yang tidak menempel jatuh, langsung masukkan ke dalam minyak panas. Goreng iga hingga kekuningan. Angkat dan tiriskan. Sajikan selagi hangat.
(tdy)
Berita Terkait
Kolaborasi Budaya Indonesia...
Kolaborasi Budaya Indonesia dan Malaysia dalam Festival Kita Serumpun
Gopek House, Lestarikan...
Gopek House, Lestarikan Kelezatan Kuliner Indonesia Peranakan melalui Pengalaman Kuliner Unik
Sarirasa Group Melalui...
Sarirasa Group Melalui Pantura Ungkap Kembali Perjalanan Rasa Jawa yang Terlupakan
Mengunjungi Bakmie Tjo...
Mengunjungi Bakmie Tjo Kin, Kedai Mie Hits di Cihapit Bandung
Semarak Pesta Kuliner...
Semarak Pesta Kuliner Sedaap Hadir Jelang Ramadan, Sajikan Kuliner Favorit Masyarakat Indonesia
Bantu Bisnis Kuliner...
Bantu Bisnis Kuliner Skala UKM, Endeus Gelar Cooking Class Virtual Gratis!
Berita Terkini
Tips Bibir Tetap Lembab...
Tips Bibir Tetap Lembab dan Sehat Selama Beraktivitas
39 menit yang lalu
Perilaku Justin Bieber...
Perilaku Justin Bieber di Coachella Meresahkan, Buat Orang di Sekitarnya Ketakutan
59 menit yang lalu
Tips Dapetin Cherry...
Tips Dapetin Cherry Cola Lips Pakai 2 Produk
1 jam yang lalu
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
1 jam yang lalu
3 Hal yang Perlu Kamu...
3 Hal yang Perlu Kamu Lakukan Sebelum Berolahraga
1 jam yang lalu
Baim Wong Sering Minta...
Baim Wong Sering Minta Cerai, Paula Verhoeven sampai Memohon demi Pertahankan Pernikahan
2 jam yang lalu
Infografis
5 Kesalahan Sarapan...
5 Kesalahan Sarapan yang Bisa Membuat Perut Buncit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved