Dul Minta Izin Ganti Posisi Ahmad Dhani Saat Konser Dewa di Malaysia

Kamis, 31 Januari 2019 - 10:42 WIB
Dul Minta Izin Ganti...
Dul Minta Izin Ganti Posisi Ahmad Dhani Saat Konser Dewa di Malaysia
A A A
JAKARTA - Band Dewa 19 akan menggelar reuni lewat konser yang dihelat di Malaysia pada awal Februari mendatang, meski pentolannya, Ahmad Dhani menghadapi masalah hukum, dimana majelis hakim PN Jakarta Selatan menjatuhkan vonis 1,5 tahun kepada Dhani karena kasus ujaran kebencian pada Senin (28/1/2019).

Namun, Dul, anak ketiga salah satu musisi top Indonesia itu akan menggantikan posisi ayahnya. Pemilik nama asli Abdul Qodir Jaelani ini akan bermain keyboard. Hal itu diungkapnya melalui akun Instagram @duljaelani. Tak lupa, Dul meminta izin kepada orang tuanya itu untuk menggantikan posisinya tersebut.

(Baca juga: Ahmad Dhani Masuk Bui, Mulan Jameela Banyak Berdzikir ).
“Nuwun sewu ya Ayah @ahmaddhaniofficial permisi... Dan Makasih juga untuk Dewa 19 yang sudah mengizinkan saya untuk menggantikan posisi Ayah saya di Malaysia,” tulis Dul di media sosial.

Musik yang pernah membentuk band The Lucky Laki dan pemain gitar sekaligus penyanyi grup Backdoor ini meminta doa agar dia bisa tampil maksimal di konser tersebut. “Mohon bantu doa ya guys, semoga aku mampu. Amin,” ujarnya.

Sebelumnya, Andra yang menjadi pemain gitar Dewa 19 ingin menjadikan konser di Negeri Jiran tersebut sebagai tribute. Pada konser nanti Andra juga akan tampil bersama grup musiknya, Andra and The Backbone sebagai band pembuka reuni Dewa 19.

(Baca juga: Ahmad Dhani Dibui, Andra Ingin Konser di Malaysia Jadi Tribute ).
Lewat media social @andra_photo, Andra mengunggah video dengan melantunkan lagu milik Audioslave bertajuk "Be Yourself" dengan gitar akustik. Dia juga memuat tulisan untuk menandai video itu. (Baca juga: Ahmad Dhani Ditahan, Ini Kata El dan Dul di Medsos)
“Be STRONG and be YOURSELF, won’t be the same without you ????, Show must go on and will become a tribute concert for you !!,” tulis akun Instragram @andra_photo.

Rencananya, seluruh personel Dewa19 akan terbang ke Malaysia hari ini, Kamis, 31 Januari 2019.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1078 seconds (0.1#10.140)