Ini Alasan Trailer X-Men: Dark Phoenix Ungkap Spoiler Filmnya

Jum'at, 01 Maret 2019 - 16:45 WIB
Ini Alasan Trailer X-Men:...
Ini Alasan Trailer X-Men: Dark Phoenix Ungkap Spoiler Filmnya
A A A
JAKARTA - Trailer film biasanya tidak mengungkapkan hal-hal penting di dalam cerita film, seperti kematian salah satu karakternya atau pun nasib buruk karakter lainnya. Namun, hal itu tampaknya tidak berlaku bagi X-Men: Dark Phoenix. Trailer film ini justru menjadi spoiler yang cukup besar bagi para penggemarnya.

Peringatan: Tulisan ini mengandung SPOILER film X-Men: Dark Saga yang akan tayang pada 7 Juni mendatang. Jika kalian ingin nonton film tanpa tahu informasi lebih banyak tentang detil plotnya, maka berhentilah membaca artikel ini. Namun, jika kalian sudah nonton trailernya, kalian mungkin sudah tahu apa yang akan terjadi nanti.

Trailer pertama film X-Men: Dark Saga memperlihatkan adegan para X-Men di sebuah pemakaman. Kemudian terkuak bahwa itu adalah makam Mystique (Jennifer Lawrence). Di trailer kedua, kematian Mystique terlihat lebih nyata. Tentu saja, kenyataan ini mengecewakan para fans X-Men. Apalagi, cerita kematian Mystique ini justru diungkap di trailer, bukan malah disimpan dan dibuka ketika film itu tayang.

Bagi kalian yang sudah menonton trailer kedua X-Men: Dark Phoenix, tentu melihat adegan ketika Jean Grey (Sophie Turner) yang sedang terpengaruh kekuatan yang maha dashyat menyerang dan menewaskan Mystique. Kematian Mystique pun membuat sedih para X-Men. Kesedihan mereka terlihat ketika mereka menghadiri pemakaman tokoh berwarna biru yang bisa berubah bentuk itu.

“Pemikiran di balik proses itu adalah untuk memperlihatkan bahwa ini adalah film yang tidka seperti film lain X-Men. Ini adalah film di mana hal-hal yang mengejutkan terjadi, di mana peristiwa yang intens dan dramatik terjadi. Orang-orang tidak hanya jatuh dari gedung begitu saja dan membersihkan diri mereka lantas pergi menjauh. Ada realitas pada film ini dan konsekuensi pada film ini. Bahkan, lebih dari itu, ini akan mempelihatkan kalau Jean/Dark Phoenix adalah benar-benar ancaman bagi semua orang, termasuk X-Men,” papar sutradara dan penulis X-Men: Dark Saga, Simon Kinberg kepada EW, seperti dikutip Screen Rant.

Trailer kedua Dark Phoenix menunjukkan kalau Mystique bakal mati di menit-menit awal film. Bisa jadi itu adalah editing yang pintar oleh Fox, tapi Fox sebenarnya memperlihatkan kepada semua orang yang mereka inginkan. Kematian Mystique sudah lama menjadi teori fans sejak trailer pertama Dark Phoenix dirilis. Menurut Simon, kematian Mystique itu juga akan memecah pahlawan dan penjahat menjadi faksi baru.

“Kematian Mystique adalah peristiwa yang meretakkan keluarga X-Men, termasuk Magneto (Michael Fassbender) dan membuat sejumlah orang pindah ke pihak lawan, dan orang yang dulunya adalah musuh malah menjadi sekutu. Bagi saya, ada metafora film ini, ini seperti ketika ada orang di kehidupan kalian atau keluarga kalian mulai kehilangan kendali, yang menjadi pertanyaan adalah: pada satu titik, apakah kalian akan menyerah? Dan berapa lama kalian mampu terus berharap kepada mereka?” ujar Simon, yang dikutip ComicBook.com.

Pada perpecahan itu, seperti terlihat di poster X-Men: Dark Saga, Cyclops (Tye Sheridan) dan Profesor X (James McAvoy) akan berada di satu pihak yang sama. Sementara, Magneto akan bersekutu dengan Beast (Nicholas Hoult). Simon menjelaskan, apa yang terjadi di film itu berasal dari fondasi film asli dan juga cerita klasik dari Marvel Comics.

“Scott dan Charles bersekutu untuk berusaha menyelamatkan dia (Jean). Scott, karena Jean adalah cinta sejatinya, dan kisah cinta mereka adalah sesuatu yang begitu kuat di film-film ini dan begitu kuat di komik. Dan, Charles juga karena Jean sudah seperti anaknya, dan seseorang yang dikenal Charles sejak dia masih kecil dan merasa bertanggung jawab atas apa pun kesalahan yang dia buat dalam kehidupan Jean,” tutur Simon.

Menurut Screen Rant, penjelasan Simon mengapa mereka mengungkap kematian Mystique di trailer itu tidak masuk akal. Apa pun teorinya, kematian Mystique hanya begitu dan tetap menjadi perkembangan yang mengejutkan. Namun, dengan mengonfirmasi kematian itu dan trailer sudah menunjukkan apa pun selain Mystique di dalam peti mati, Fox telah menghilangkan satu kejutan di film itu hanya untuk membuktikan kalau film itu bakal mengejutkan.

Namun, Simon juga mengatakan, masih ada korban utama dalam peristiwa di film itu. Jadi, Mystique mungkin bukan satu-satunya karakter X-Men yang mati di tahun ini. Jika ini benar, maka X-Men: Dark Phoenix yang akan tayang pada 7 Juni mendatang bakal menjadi akhir era dan benar-benar film terakhir franchise tersebut.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1842 seconds (0.1#10.140)