6 Makanan Terbaik untuk Bayi Sebelum Berusia Satu Tahun

Senin, 22 April 2019 - 13:09 WIB
6 Makanan Terbaik untuk...
6 Makanan Terbaik untuk Bayi Sebelum Berusia Satu Tahun
A A A
JAKARTA - ASI menjadi pilihan utama asupan pada bagi hingga berusia 2 tahun. Namun, terkadang banyak orang tua yang memberi makan bayi mereka sebelum genap berusia 1 tahun. Padahal, ada banyak batasan saat memberikan makan pada bayi. Salah satu karena bayi tidak memiliki gigi untuk dikunyah dan sistem pencernaan mereka masih berkembang.

Lalu bagaimana mengatasi hal itu? Sebuah penelitian, seperti dilansir Times Of India, buah dan sayuran menjadi pilihan. Jadi, semakin banyak buah dan sayuran yang dimakan bayi sebelum usia satu tahun, makin besar kemungkinan bayi untuk mengkonsumsi berbagai macam makanan pada saat berusia enam tahun.

Artinya, Anda memang diperbolehkan memberikan beberapa makanan pada bayi. Hanya saja, ada beberapa catatan, yakni makanan itu harus disesuaikan. Misalnyanya bayi boleh makan pure sayuran, sereal beras, semangka pure, dan ayam pure. Perlu diingat juga untuk menawarkan satu makanan baru setiap tiga hari dan tidak sebelum itu. Perhatikan juga baik-baik tanda-tanda alergi atau reaksi lain pada bayi setelah mengkonsumsi makanan yang Anda berikan.

Berikut ini beberapa makanan yang bisa diberikan kepada bayi yang belum genap berusia satu tahun. (Baca juga: 5 Manfaat Konsumsi Satu Buah Pisang Sehari untuk Kesehatan ).

1. Berries
Sama seperti orang dewasa, bayi makan dengan mata mereka. Jadi, apa yang lebih baik dari buah berry. Buah beri tak hanya menawarkan rasa, juga nutrisi yang membuat makanan ini sempurna untuk bayi yang sedang tumbuh.

2. Kacang
Sebuah studi baru-baru ini menunjukkan bahwa memberi makan kacang pada bayi yang bahkan alergi justru dapat mencegah alergi. Tapi jangan pernah memberi bayi Anda kacang utuh atau selai kacang. Keduanya bisa menyebabkan bayi tersedak. Anda bisa meletakkan selai kacang di atas roti atau membuat pure. Berikan kacang hanya setelah Anda mencoba makanan tradisional lainnya.

3. Sayuran hijau
Mungkin bayi Anda akan menolak sekali atau dua kali saat Anda menawarkan pure sayuran hijau, tetapi jangan menyerah. Sayuran hijau kaya akan banyak nutrisi dan menjadikannya salah satu makanan bayi terbaik.

4. Bawang merah dan bawang putih
Anda dapat menambahkan sedikit bawang dan bawang putih ke dalam makanan bayi Anda tanpa rasa takut. Ini akan membangkitkan selera bersantap karena memberi beraroma dan ini merupakan langkah cerdas.

5. Telur
Telur yang sebelumnya direkomendasikan oleh dokter anak untuk tidak diberikan kepada bayi terlalu dini adalah sesuatu yang sekarang dianjurkan. Telur kaya protein, lemak sehat dan kolin, telur menjadi makanan yang sempurna untuk bayi. Anda dapat mencampur beberapa telur orak dengan pure sayuran untuk membuat kombinasi yang lebih sehat.

6. Makanan lainnya

Anda bisa memberi bayi Anda makanan lain, seperti gandum, bit, kemangi, kangkung, salmon, labu, keju dan buah persik.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8241 seconds (0.1#10.140)