Angelina Jolie-Kit Harington Bintang Baru Film Superhero Marvel

Minggu, 25 Agustus 2019 - 16:30 WIB
Angelina Jolie-Kit Harington...
Angelina Jolie-Kit Harington Bintang Baru Film Superhero Marvel
A A A
Terjawab sudah film superhero terbaru garapan Marvel. The Eternals bakal menjadi favorit baru para pencinta film superhero. Bintang papan atas Hollywood pun digandeng Marvel untuk berperan di film yang dirilis 6 November tahun depan. Di antaranya Angelina Jolie, Kit Harington, Salma Hayek, serta Gemma Chan.

Di hadapan sekitar 7.000 fans, yang memadati Hall D23 Anaheim Convention Center, California, Amerika Serikat, Sabtu (24/8) pagi waktu setempat, bos Marvel Studios Kevin Feige mengungkapkan garapan teranyar mereka. Pengumuman Feige ini membuat Hall D23 bergemuruh oleh aplaus penonton. Belum selesai tepuk tangan para penggemar Marvel, Feige memanggil para pemeran The Eternals. Penonton pun langgung meneriakkan nama-nama para superstar tersebut.

Nama Jolie, Salma Hayek, Gemma Chan, Richard Madden, Kumail Nanjiani, Lauren Ridloff, Brian Tyree Henry, Lia McHugh, serta Don Lee memang sudah santer disebut bakal tampil di dalam film pahlawan baru Marvel Cinematic Universe (MCU). Apalagi mereka pernah dihadirkan di Comic-Con San Diego. Munculnya Harington-lah yang menjadi kejutan besar. Terutama lantaran Harington dirumorkan bakal berperan sebagaii Wolverine.

Di Eternals, Harington memainkan tokoh Dane Whitman alias Black Knight. Aktor yang namanya melejit bersama Game of Throne itu tidak bergabung bersama Jolie dkk di panggung D23. “Dia tengah berada di Inggris, namun dia ingin sekali berada di sini,” ujar Feige.

Sementara, Jolie berperan sebagai ksatria wanita bernama Thena. Sedangkan Salma Hayek menjadi pemimpin para Eternals, Ajak. The Eternals diangkat dari komik Marvel, yang berkisah tentang para mahluk luar angkasa yang datang ke bumi untuk melindungi manusia dari penjahat sebangsa mereka, The Deviants.

Selain mengumumkan The Eternal, Feige juga mengabarkan pihaknya tengah memulai produksi The Black Panther II. Pencinta film akan kembali ke Wakanda pada 6 Mei 2022. Feige yang mengundang penulis Ryan Coogler ke panggung, mencoba mengorek nama judul Black Panther II. “Saya rasa tidak, Kevin, saya belum mau membocorkannya,” ujar Coogler.

Tak ketinggalan, Feige juga memastikan bahwa Black Widow bakal tayang tahun depan, yakni 1 Mei. Film yang diperankan oleh Scarlett Johansson ini merupakan film pertama di Fase 4 MCU.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1382 seconds (0.1#10.140)