Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Rabu, 20 November 2019 - 19:30 WIB
Film yang Diprediksi...
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe
A A A
Disney akhirnya mengumumkan slot untuk film Marvel Cinematic Universe (MCU) pada periode Oktober 2022—November 2023. Setidaknya, ada lima film yang akan menghiasi layar lebar selama kurun waktu tersebut. Namun, Disney dan Marvel belum mengumumkan film apa saja yang akan mereka tampilkan.

Sebelumnya, Marvel telah mengumumkan tiga tanggal pada 2022—18 Februari, 6 Mei dan 29 Juli. Sekarang, mereka menambahkan satu tanggal lagi pada tahun itu, yaitu 7 Oktober 2022. Tanggal ini awalnya milik film liveaction Disney, tapi kemudian menjadi tanggal film Marvel. Selain itu, Marvel telah menerima 4 tanggal rilis pada 2023—17 Februari, 5 Mei, 28 Juli dan 3 November.

Belum diketahui film apa saja yang akan mengisi slot tersebut. Marvel baru saja memungkasi Fase 3 MCU mereka tahun ini dengan Spider-Man: Far From Home. Fase 4 akan dimulai tahun depan dengan Black Widow pada 1 Mei 2020. Berturut-turut akan diikuti The Falcon and The Winter Soldier (Disney+), The Eternals, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings, WandaVision (Disney+), Loki (Disney+), Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Spider-Man 3, What If…? (Disney+), Hawkeye (Disney+), Thor: Love and Thunder dan Black Panther 2.

Dari semua film yang telah diumumkan, baru Black Panther 2 yang telah dikonfirmasi akan mengisi salah satu slot pada 2022, yaitu pada 6 Mei 2022. Sisanya masih misteri. Namun, Comic Book mencoba membuat prediksi tentang film apa saja yang akan dirilis Marvel pada kurun 2022—2023.

1. Fantastic Four — 18 Februari 2022
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Comic Book memilih reboot Fantastic Four sebagai film yang akan membuka 2022 untuk MCU. Alasannya, sebagian besar sekuel yang telah diumumkan sedang dikembangkan telah mendapatkan tanggal rilis. Setelah bos Marvel Studios Kevin Feige mengumumkan kalau Black Panther 2 akan dirilis pada 6 Mei 2022, jelas bahwa tanggal pada Februari merupakan tanggal untuk film baru, bukan sekuel. Selain itu, masih terlalu dini untuk Guardians of the Galaxy Vol 3 atau Captain Marvel 2 dirilis pada kerangka waktu tersebut.

Jika terkait film baru, Fantastic Four sepertinya akan menjadi properti pertama Fox yang akan diperkenalkan ke MCU. Ada spekulasi yang berkembang kalau Fantastic Four baru akan diperkenalkan di Ant-Man 3. Namun, Keluarga Pertama Marvel ini terlalu besar untuk tampil di film lain. Bisa jadi nanti akan terjadi crossover antara Fantastic Four dengan keluarga Ant-Man.

2. Black Panther 2 — 6 Mei 2022

Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Film ini sudah dikonfirmasikan Marvel. Film ini akan disutradarai Ryan Coogler yang dulu menukangi seri pertamanya.

3. Ant-Man 3 — 29 Juli 2022
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Hingga sekarang, dua film seri Ant-Man dirilis pada Juli. Dengan tone ringan, film ini biasanya ditampilkan di belakang film berat MCU. Yang pertama ada di belakang Avengers: Age of Ultron dan yang kedua Avengers: Infinity War. Namun, Ant-Man 3 kali ini akan tampil tanpa ada film besar MCU. Meski begitu, Black Panther 2 sudah cukup mewakili sebagai film yang agak berat seperti sebelumnya. Apalagi, kalau rumor yang menyebut bahwa Namor akan tampil di film ini benar adanya.

4. Blade — 7 Oktober 2022

Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Menurut Comic Book, peluncuran Blade pada saat Halloween bakal masuk akal. Marvel tidak pernah memiliki jadwal pada bulan Oktober, jadi buat apa mereka menjadwalkan perilisan pada musim gugur? Mungkin iniadalah tanggal yang awalnya dipersiapkan untuk Fantastic Four dan kemudian diganti dengan Blade. Atau, bisa jadi Marvel menjadwalkan merilis Deadpool 3 di tanggal ini. Meskipun ini masih terlalu dini untuk itu. Blade adalah pilihan paling aman di sini.

5. Captain Marvel 2 — 17 Februari 2023
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Sekuel ini sebenarnya sulit untuk ditebak tanggal perilisannya karena bisa dirilis pada Februari atau Mei. Dengan perkenalan Skrull di Captain Marvel, fim ini nyaris punya kemungkinan menjadi Avengers 4,5 jika mereka mengejar cerita yang lebih besar, mirip seperti Captain America: Civil War yang menjadi film di antara Avengers: Age of Ultron dan Avengers: Infinity War.

6. Avengers 5/Avengers Baru — 5 Mei 2023
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Setelah dahsyatnya Avengers: Infinity War dan Avengers: Endgame, seperti agak sulit melihat film lain Avengers dalam waktu dekat. Namun, jika film itu dirilis pada 2023, maka itu akan berjarak sekitar 4 tahun. Jika film ini terjadi, maka penggemar akan melihat tim baru di sini, seperti Young Avengers atau bahkan fitur Thunderbolts. Jika tidak dan Marvel belum ingin membuat Secret Invasion, mungkin ini adalah saatnya membuat Avengers 5 atau rebranding Avengers baru. Harus dicatat bahwa Endgame punya tanggal rilis yang sama sebelum dimajukan sepekan.

7. Guardians of the Galaxy Vol 3 — 28 Juli 2023
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Bubarnya Avengers orisinal membuat Guardians of the Galaxy menjadi salah satu franchise terpopuler Marvel. Karena itu, sangat mungkin film ini akan masuk slot musim panas dan 2022 akan terlalu dini untuk film ini, terutama setelah Black Panther 2 sudah mendapatkan tanggal perilisan pada Mei 2022. Guardians of the Galaxy Vol 3 sudah diprediksi akan dirilis pada 2023. Namun, Juli biasanya dipakai Marvel untuk merilis Spider-Man, bisa jadi Spider-Man 4 kalau studio itu mencapai kesepakatan baru dengan Sony. Spider-Man 3 akan dirilis pada 3 Juli 2021.

8. Deadpool 3 — 3 November 2023
Film yang Diprediksi Isi Slot 2022-2023 Marvel Cinematic Universe

Comic Book menempatkan Deadpool 3 di akhir prediksi mereka terhadap film-film Marvel pada 2022—2023. Meskipun, film ini sebenarnya bisa dirilis pada Februari 2022, tapi Ryan Reynolds—pemeran Deadpool—saat ini sedang sangat sibuk. Marvel kemungkinan tidak mau terburu-buru memasukkan Wade Wilson ke MCU karena rating penontonnya adalah penonton dewasa atau R. Meski begitu, ada kemungkinan besar Deadpool akan jadi cameo agar penggemar MCU terbiasa dengannya sebelum dia muncul di film solonya. Lagipula, dua rilis pada November yang dilakukan Marvel sudah terbukti berhasil—Doctor Strange (2016) dan Thor: Ragnarok (2017).
(alv)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7887 seconds (0.1#10.140)