Lagi, Katy Perry dan Orlando Bloom Tunda Pernikahan

Kamis, 05 Desember 2019 - 10:01 WIB
Lagi, Katy Perry dan...
Lagi, Katy Perry dan Orlando Bloom Tunda Pernikahan
A A A
LOS ANGELES - Katy Perry dan Orlando Bloom telah memutuskan untuk kembali menunda pernikahan mereka. Semula, pasangan bahagia itu ingin menikah pada akhir tahun ini, tetapi keduanya terpaksa menunda sampai awal 2020. Alasannya cukup umum, yakni disibukan dengan pekerjaan.

“Mereka ingin menikah dengan cepat tetapi jadwal dan mengumpulkan waktu itu semuanya begitu sulit. Pernikahan itu seharusnya pada bulan September, lalu Desember dan sekarang awal tahun depan,” kata sumber terdekat kepada E! News.

“Mereka harus menunda berbagai hal dan Katy memiliki ide-ide besar tentang di mana dan bagaimana dia menginginkan sesuatu terjadi,” tambah sumber itu.

Katy dan Orlando juga sudah menyiapkan daftar tamu yang akan menghadiri pernikahan, meski keduanya belum menyebar undangan hingga saat ini. “Mereka telah menemukan daftar tamu dan banyak detailnya. Mereka berharap semuanya segera selesai karena mereka sangat senang menikah,” ujarnya.

Orlando yang memiliki anak bernama Flynn (8) tahun dari mantan istrinya Miranda Kerr ini juga telah memikirkan masa depannya bersama Katy. Dia mengaku akan senang memiliki anak bersama penyanyi dunia itu ketika waktunya tepat nanti.

“Saya benar-benar ingin menikmati keluarga dan teman-teman, putra saya yang cantik, dan memiliki lebih banyak anak. Saya ingin memastikan ketika saya memulai itu, dengan hati saya penuh dan sangat jelas tentang realitas apa artinya itu, sebagai lawan dari beberapa ide romantis tentang apa artinya berada dalam suatu hubungan,” kata Orlando.

“Yang dibutuhkan adalah komunikasi dan kompromi sehingga kehidupan terlihat seperti seseorang yang mau berkomunikasi dan temukan sukacita di saat-saat sederhana dan kecil,” tambah actor berusia 42 tahun ini.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1184 seconds (0.1#10.140)