Sound Flare Xperience Tawarkan Konsep Festival Musik Berbeda

Jum'at, 27 Desember 2019 - 18:30 WIB
Sound Flare Xperience...
Sound Flare Xperience Tawarkan Konsep Festival Musik Berbeda
A A A
JAKARTA - Sebuah festival musik baru berjuluk Sound Flare Xperience akan digelar di Gambir Expo, JIExpo, Kemayoran, Jakarta pada 1—2 Februari 2020. Yang menarik, festival ini adalah hasil kolaborasi sejumlah promotor musik seperti Wartama Libe, Spinach, dan Adhitama. Lewat festival ini, para promotor ini ingin menunjukkan bahwa musisi Indonesia tak kalah dengan musisi luar negeri.

Sound Flare Xperience 2020 akan menampilkan band atau penyanyi solo yang dipadukan dengan racikan musik elektronik dari para disc jockey (DJ) ternama dari dalam dan luar negeri selama dua hari di atas dua panggung. Konsep yang diusung ini memang berbeda dari festival musik lain di Indonesia. Padahal, sebenarnya, konsep festival dengan dua panggung yang menampilkan band dan DJ ini sedang menjadi tren dikalangan pecinta musik terutama dari generasi millenial.

"Kami melihat ada cela antara DJ dan musisi band atau solo yang bisa dipadukan. Awalnya kita adakan research dan ternyata responnya bagus. Jadi perpaduan stage untuk DJ dan kemudian DJ Lokal dan artis lokal yang semuanya idola anak muda kami berikan ruang apresiasi gak kalah sama musisi luar," ujar Nandi dari Adhitama ketika menjawab pertanyaan SINDO dalam jumpa pers Sound Flare Xperience di Kopi Konco, Epicentrum, Jakarta, Kamis (26/12) sore.

Salah satu co-headliner di festival ini adalah Boyce Avenue. Tentu semua mengenal trio Manzano Alejandro(lead vocal, gitar dan piano), Fabian (gitar, vocal) serta Daniel (bass, perkusi, vokal) yang terbentuk pada 2004. Bermodalkan cover version puluhan lagu hits musisi dunia, versi sensasi YouTube ini pun mendulang penggemar. Bahkan, versi cover mereka malah lebih disukai ketimbang lagu versi aslinya.

"Kami bangga bisa menghadirkan Boyce Avenue selama 2 hari dengan setlist berbeda untuk menghibur penonton. Mereka begitu humble. Tak ada yang sulit untuk penuhi riders. Karena mereka besar dari YouTube, jadi, mereka sangat humble dan nggak sulit kerja sama. Bahkan, saat nggak ada meet n greet, mereka justru yang minta," kata Nandi.

Tak hanya Boyce Avenue, festival ini juga akan menghadirkan DJ dari Korea Selatan dan musisi lain dari luar negeri. DJ dari Korea Selatan ini dihadirkan sebagai perwakilan K-Pop yang memang digandrungi banyak orang. Ini juga akan menjadi pembeda Sound Flare Xperience dari festival musik lain. Namun, siapa DJ dari Korea ini belum diungkapkan promotor.

Tiket presale 2 untuk festival ini sudah dibuka penjualannya sejak 21 Desember lalu di loket.com atau di laman resmi Sound Flare Xperience. Untuk 1 Day Pass, tiket dibandrol seharga Rp430.000 dan Rp 750.000 untuk 2 Day Pass. Harga ini belum termasuk pajak.

Selain menghadirkan Boyce Avenue, festival ini juga akan menampilkan sederet musisi ternama Tanah Air. Tulus, Jaz, RAN, Yovie Nuno dijadwalkan tampil di hari pertama, 1 Februari 2020. Kemudian Langit Sore, Fourtwnty, Maliq & D'Essentials, Kunto Aji dan Marion Jola akan memeriahkan hari kedua acara Sound Flare Xperience pada 2 Februari 2020.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6686 seconds (0.1#10.140)