Sensasi Menginap di Hotel Kapsul Bersama Kucing

Rabu, 08 Januari 2020 - 15:01 WIB
Sensasi Menginap di...
Sensasi Menginap di Hotel Kapsul Bersama Kucing
A A A
OSAKA - Kota Osaka, Jepang, memiliki akomodasi berupa penginapan yang akan memberi kesempatan kepada para tamu menginap bersama hewan kucing. Dengan nama Neko Hatago, hotel kapsul ini memiliki ruang serbaguna yang menggabungkan kafe kucing, Neko Yokujo.

Dilansir dari laman Soranews24.com, akomodasi ini disebutkan berada di tengah antara kafe kucing di satu sisi dan hotel di sisi yang lain. Hotel ini menawarkan pengalaman menginap yang tak terlupakan.

Hotel kapsul ini didesain sedemikian rupa sehingga area bermain kucing berbatasan langsung dengan bagian belakang ruang tidur hotel. Namun, bukan dinding kokoh yang memisahkan area. Bagian belakang setiap kompartemen kapsul hanya dilengkapi panel kaca. Penggunaan kaca ini berfungsi sebagai jendela yang memungkinkan bagi setiap tamu untuk melihat pemandangan berupa kucing-kucing nan menggemaskan. Sejumlah tamu mengatakan, ini pemandangan terbaik yang pernah ada.

Neko Hatago memiliki kapsul yang dapat diisi oleh dua orang. Desain interior hotel ini mengusung nuansa retro Jepang dan tentu saja kucing menjadi motif yang mendominasi. Sedangkan area kafe bergaya mural Gunung Fuji yang menjadi tempat untuk kucing-kucing tersebut bermain.

Selain itu, kamar-kamar dibuat seolah-olah memiliki tirai privasi yang dapat ditutup. Jendela juga diposisikan sedemikian rupa sehingga orang tidak dapat melihat ke dalam satu kapsul. Karena itu, jika Anda ingin gorden tetap terbuka sepanjang malam setelah kafe tutup, dapat mengamati tingkah kucing saat malam hari.

Pihak pengelola bahkan menawarkan pilihan mainan yang dikendalikan radio yang memungkinkan Anda bermain dengan kucing-kucing dari luar kaca. Setiap tamu yang menginap di hotel kapsul ini bakal mendapatkan paket mencakup voucher dua jam untuk makan di kafe kucing senilai 3.000 yen atau setara dengan Rp386.886. Tamu juga akan mendapat bonus tambahan berupa tiket masuk opsional sebelum atau setelah jam buka.

Neko Hatago dikelola oleh perusahaan kesejahteraan hewan bernama Neco Republik dan semua kucingnya merupakan hewan yang mencari rumah baru. Kafe dan hotel secara aktif mendorong para tamu untuk memikirkan masa inap mereka sebagai periode pengujian awal untuk melihat apakah kepribadian mereka selaras dengan kucing yang dipertimbangkan untuk diadopsi.

Neko Hatago buka sejak 16 Desember 2019 dan reservasi dapat dilakukan secara online.
(tsa)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1051 seconds (0.1#10.140)