Jagger Sakit, The Rolling Stones Batalkan Konser
A
A
A
SYDNEY - Band rock legendaris The Rolling Stones membatalkan konsernya di Australia yang sedianya digelar Sabtu (8/11/2014) ini setelah vokalis mereka, Mick Jagger terkena infeksi tenggorokan.
Menurut pernyataan resmi promotor konser ini, Frontier, rocker berusia 71 tahun itu berada di bawah perintah ketat dokter agar mengistirahatkan pita suaranya selama beberapa hari ke depan agar bisa tampil di tur-tur lainnya.
“Ini artinya jadwal pertunjukan di Hanging Rock dekat Melbourne dibatalkan,” ujar seorang juru bicara Frontier, seperti dikutip BBC.
Mereka yang telah membeli tiket melalui Ticketmaster akan menerima refund dari pertunjukan tersebut.
“The Stones sangat kecewa karena harus membatalkan konser Hanging Rock dan membuat kecewa penggemar mereka,” ungkap band itu dalam sebuah kicauan mereka di Twitter.
Awal tahun ini band itu dipaksa membatalkan tur mereka di Australia menyusul kematian pacar Jagger, L’Wren Scott setelah dia temukan tak bernyawa di sebuah apartemen di New York.
Tur The Rolling Stones-14 on Fire dimulai di Australia Selatan pada 25 Oktober lalu. Konser yang dibatalkan itu adalah yang kelima dari sembilan konser di Australia dan Selandia Baru.
Konser The Stones berikutnya dijadwalkan digelar di Sydney pada 12 November mendatang.
Menurut pernyataan resmi promotor konser ini, Frontier, rocker berusia 71 tahun itu berada di bawah perintah ketat dokter agar mengistirahatkan pita suaranya selama beberapa hari ke depan agar bisa tampil di tur-tur lainnya.
“Ini artinya jadwal pertunjukan di Hanging Rock dekat Melbourne dibatalkan,” ujar seorang juru bicara Frontier, seperti dikutip BBC.
Mereka yang telah membeli tiket melalui Ticketmaster akan menerima refund dari pertunjukan tersebut.
“The Stones sangat kecewa karena harus membatalkan konser Hanging Rock dan membuat kecewa penggemar mereka,” ungkap band itu dalam sebuah kicauan mereka di Twitter.
Awal tahun ini band itu dipaksa membatalkan tur mereka di Australia menyusul kematian pacar Jagger, L’Wren Scott setelah dia temukan tak bernyawa di sebuah apartemen di New York.
Tur The Rolling Stones-14 on Fire dimulai di Australia Selatan pada 25 Oktober lalu. Konser yang dibatalkan itu adalah yang kelima dari sembilan konser di Australia dan Selandia Baru.
Konser The Stones berikutnya dijadwalkan digelar di Sydney pada 12 November mendatang.
(alv)