Cara Rayakan Valentine untuk Diri Sendiri

Selasa, 03 Februari 2015 - 09:55 WIB
Cara Rayakan Valentine untuk Diri Sendiri
Cara Rayakan Valentine untuk Diri Sendiri
A A A
BULAN Februari biasa disebut dengan bulan penuh cinta. Hal ini dikarenakan ada hari kasih sayang atau Valentine’s Day yang jatuh pada tanggal 14 Februari.

Jika biasanya hari Valentine identik dengan memberi coklat atau hadiah kepada pasangan atau orang yang Anda sayangi, tahun ini cobalah untuk berikan sesuatu yang berkesan untuk diri sendiri. Seperti yang ditulis oleh Wikihow, berikut cara mudah untuk menyenangkan diri Anda di hari kasih sayang.

- Buat diri Anda senang.
Jika Anda bisa mencintai orang lain, Anda tentu bisa. mencintai diri Anda sendiri. Tunjukkan rasa cinta pada diri sendiri dengan membeli sesuatu yang dapat membuat Anda senang atau luangkan waktu untuk menikmati treatment di salon, wisata kuliner, atau sekedar bermain game, menonton film, dan bersantai di rumah.

- Jangan buat diri Anda sedih hanya karena Anda belum memiliki pasangan.
Perayaan hari Valentine tidak hanya menjadi milik orang yang berpasangan. Jangan biarkan pemahaman tersebut membuat Anda sedih, karena masih berstatus single. Bahkan, ini dapat menjadi alasan bagi Anda untuk kerap menebar cinta kepada orang di sekitar Anda, baik teman maupun keluarga.

- Rayakan cinta dengan siapa saja.
Cinta memiliki arti yang luas. Jangan batasi diri Anda bahwa cinta hanyalah mengenai hubungan bagai sepasang kekasih. Bukalah diri Anda untuk berbagi cinta dan kebahagiaan bersama siapa saja. Rayakan kemenangan atau pencapaian Anda dengan sahabat, keluarga, dan orang-orang yang mencintai Anda.

- Lakukan yang terbaik untuk orang-orang yang Anda cintai.
Ini merupakan hal yang mudah, namun orang-orang kerap melupakannya. Buatlah orang yang berharga bagi Anda benar-benar merasa berharga. Ekspresikan rasa cinta Anda dengan memberikan waktu untuk bersama mereka, dan tunjukkan bahwa Anda benar-benar menyayangi mereka.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7667 seconds (0.1#10.140)
pixels