Berani Tampil Beda

Kamis, 19 Februari 2015 - 09:22 WIB
Berani Tampil Beda
Berani Tampil Beda
A A A
NISSAN Motor Indonesia (NMI) akhirnya menawarkan wajah tersegar Nissan Juke. Tidak tanggung-tanggung, dua varian dihadirkan sekaligus, yaitu Nissan Juke Facelift dan Nissan Juke Revolt. Inilah mobil yang didedikasikan untuk konsumen yang berani tampil beda.

Nissan Juke memang dihadirkan untuk tampil beda. Masih segar dalam ingatan ketika pertama kali Nissan Juke mendebut di Indonesia pada 2011, pendapat publik langsung terbelah. “Yang suka banyak, yang tidak suka juga ada,” kenang Steve Ardianto, Presiden Direktur PT NMI. Nyatanya, yang ingin tampil beda dengan Nissan Juke lebih banyak.

Sampai-sampai Nissan Juke dengan mata yang aneh tersebut, terjual hingga 20.000 unit hanya dalam waktu 3 tahun. Hanya, masa-masa bulan madu Nissan Juke akan terganggu, mengingat penghuni segmen low SUV atau crosssover yang semakin padat. Dengan silinder yang sama, Honda memiliki Honda HRV 1.5 E AT dan Ford memiliki Ford EcoSport. Untuk menghadapi persaingan yang keras ini, Nissan Juke perlu berbenah.

NMI pun langsung menghadirkan Nissan Juke Facelift dan Nissan Juke Revolt. Nissan Juke Facelift meski tampil lebih sopan, tetap memiliki sentuhan yang berbeda dengan Nissan Juke lawas. Lampu depan berbentuk bumerang yang dibuat menonjol keluar membuat front fascia mobil ini lebih agresif. Selain bentuknya apik, lampu ini juga sudah punya lampu senja yang berefek, seperti lampu LED DRL saat dinyalakan.

Hal yang menarik, lampu depan Juke Facelift kini sudah punya xenon projector headlight dengan auto leveling dan auto on/off di semua varian. Bumper depan bagian bawahnya juga berubah, jika versi sebelumnya punya tiga lingkaran di area tersebut, kini diganti dengan desain yang lebih sporty dan ornamen sarang tawon baru untuk area fog lamp dan grille .

Sektor buritan pun dibuat menantang. Nissan mengganti bumper belakang dengan desain baru dan aksen honeycomb di kanan kiri, sekitar area lampu reflektor. Bila lampu belakang Juke lama kelihatan polos, Nissan kini menambahkan detail unik di dalam lampunya berupa aksen dark silver dan LED berbentuk bumerang.

Desain lampu mundurnya juga diubah mengikuti bentuk lampu bumerangnya, dari yang sebelumnya hanya bulat. Itu semua membuat Juke kelihatan lebih modern. Meski perubahan begitu terasa di luar, di bagian dalam justru tidak begitu berbeda dengan yang lama. Interior Nissan Juke Facelift masih sama seperti sebelumnya.

Juke Facelift menawarkan pilihan warna interior berbeda, yaitu warna hitam dan aksen warna merah pada beberapa bagian dengan sejumlah perbedaan di antara keduanya. Misalnya, penggunaan warna merah dan hitam di bagian center console , aksen doortrim, dan jahitan. Selain itu, Juke interior merah sudah diberikan roof spoiler. Sementara Juke interior hitam tidak memiliki roof spoiler .

Fitur yang disematkan di Nissan Juke Facelift sebenarnya masih sama dengan versi terdahulu. Beberapa di antaranya, tombol start-stop engine , layar head unit 7 inci dengan touch screen, dan OS Android, WiFi ready, USB, aux, AM/FM radio, Bluetooth, voice command, dan enam speaker berikut ICON Drive mode.

Berita bagusnya, semua varian Nissan Juke Facelift sudah punya kamera parkir dan sensor parkir. Mobil ini juga masih menggunakan HR15DE . Mesin berkapasitas 1.500 cc 4 silinder dengan tenaga 114 PS di 6.000 RPM dan torsi 150 Nm di 4.000 RPM, yang dibanderol dengan harga Rp265,9 juta.

Harga ini sebenarnya head to head dengan Honda HR-V 1.5 E A/T yang memang berlimpah fitur dan memiliki kabin yang lebih luas. Hanya, jika Anda menginginkan sebuah mobil yang tampil beda dan driver oriented, sepertinya Nisan Juke Facelift jadi tawaran yang menarik.

Wahyu sibarani
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6207 seconds (0.1#10.140)