Inovasi Lemari Es Door in Door

Jum'at, 20 Februari 2015 - 11:40 WIB
Inovasi Lemari Es Door in Door
Inovasi Lemari Es Door in Door
A A A
LG Electronics Indonesia memperkenalkan produk lemari es terbaru, yakni Alpha DID (Door in Door). Lemari es ini diyakini mempunyai banyak keunggulan yang belum dimiliki produk sejenis dari merek lain.

Salah satu inovasinya adalah adanya pintu tambahan di bagian depan sehingga pengguna dapat mengambil bahan makanan dan minuman dari dalam tanpa harus membuka seluruh pintu. Dengan cara ini, konsumsi listrik pada LG Alpha DID lebih hemat 41%.

“Inovasi terbaru dari kami dan belum dimiliki kompetitor adalah jenis door in door (DD). Lemari es ini memiliki pintu yang dapat dibuka di bagian depan, tanpa harus merepotkan konsumen untuk membuka seluruh pintu,” sebut Refrigerator Product Marketing Part Head Home Appliances LG Electronics Indonesia Adrian Hartanto.

Adrian menyebutkan, keunggulan LG Alpha DID, di antaranya kompresor memiliki sterilisasi seperti yang digunakan pada peralatan rumah sakit. “Kerja kompresor mengikuti banyaknya barang yang terdapat di dalam lemari es. Daya listrik hanya 150 watt dan lebih hemat listrik, serta menggunakan lampu LED sehingga tahan lebih lama dan tidak panas,” kata Adrian.

Lemari es ini juga dilengkapi beberapa fitur lain, seperti fitur Hygiene Fresh misalnya, yang berfungsi mengeliminasi 99,9% kuman dan bakteri yang mungkin menempel di bahan makanan. Fresh O Zone di kabin penyimpanan berfungsi mendapatkan suhu pada kisaran -0,7 derajat Celsius sehingga bahan makanan yang ada di dalam, seperti ikan dan daging, tidak sempat beku dan penggunanya tak perlu lagi melakukan defrosting sebelum memasak.

“Untuk jenis kulkas, LG menguasai 40% pasar dalam negeri. Kontribusi lemari es terhadap LG Electronics Indonesia saat ini sudah berada di peringkat kedua setelah televisi, diikuti pendingin ruangan (AC) dan terakhir baru ponsel,” sebut Adrian. Keistimewaan lain terdapat pada kekuatan raknya dalam menahan beban makanan.

Dengan menggunakan material tempered glass, setiap rak di lemari es ini memiliki kemampuan untuk menahan beban hingga mencapai 150 kilogram. Sementara, bagian luar kulkas ini menggunakan bahan stainless steel . Mengenai harganya, lemari es ini dibanderol nilai nominal Rp8,5 juta.


Aprilia s andyna
(bhr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6470 seconds (0.1#10.140)