TV Layar Lengkung Berfitur Canggih

Kamis, 02 April 2015 - 12:22 WIB
TV Layar Lengkung Berfitur...
TV Layar Lengkung Berfitur Canggih
A A A
TV dengan panel layar lengkung kini memang tengah naik daun. Sejumlah perusahaan elektronik ternama dunia lantas berlomba mengeluarkan produk curved TV yang berdampak langsung pada kenyamanan menonton, sekaligus tampilan yang lebih jernih di seluruh permukaan TV.

Desain layar melengkung juga mampu memberikan bidang pandang yang lebih luas sehingga dibandingkan TV biasa dengan lebar yang sama, TV dengan bentuk seperti ini terlihat lebih besar. Nah yang terbaru, Haier meluncurkan curved TV, yaitu TV lengkung berukuran 105 inci untuk LED dan curved TV 55 inci untuk OLED.

Haier model 105Q8000 merupakan TV supertipis dengan ukuran 105 inci dan memiliki lebih dari resolusi 5K (5120?2160). Perusahaan ini menyatakan bahwa fitur inovatif dari TV terbarunya adalah jarak antara TV dan mata di berbagai sudut pandang akan terlihat sama serta tak terlihat seperti melengkung. Fitur lain yang terdapat pada TV 105 inci ini adalah polarized 3D (Haier Family 3D), integrasi dengan internet, serta sejumlah aplikasi Haier Smart TV.

Sementara, untuk model 55H9800 yang berukuran 55 inci milik Haier dikatakan memiliki ukuran ketebalan yang juga sangat tipis, hampir 1,5 milimeter. Selain itu, keunggulan lainnya adalah mengusung kecepatan respons waktu yang sangat baik hingga mencapai 0. Haier adalah sebuah perusahaan peralatan elektronik dan rumah tangga multinasional yang bermarkas di Qingdao, Shandong, Republik Rakyat Tiongkok. Perusahaan ini berdiri pada 1984.

Selama 27 tahun, Haier telah menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi kepada konsumen dan menjadi merek nomor satu untuk perlengkapan utama rumah tangga di dunia, dengan 78% jumlah saham ritel pada tahun 2011. Asal-usul Haier sebenarnya jauh dari tanggal ketika perusahaan ini didirikan. Pada tahun 1920 sebuah pabrik kulkas dibangun di Qingdao untuk memasok pasar Tiongkok.

Setelah tahun 1949, dengan berdirinya Republik Rakyat Tiongkok, pabrik ini kemudian diambil alih dan berubah menjadi perusahaan milik negara. Pada 2012 Haier mengambil inisiatif untuk berkolaborasi dengan Sanyo.

Oleh karena itu, PT Sanyo Sales Indonesia telah menjadi bagian dari Haier Group, sebuah merek global terkemuka, perusahaan elektronik raksasa dan dikenal sebagai merek nomor satu di dunia.

Rendra hanggara
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0998 seconds (0.1#10.140)