7 Drama Korea tentang Cinta Datang pada Waktu yang Salah, Bikin Baper Banget!

Selasa, 07 Februari 2023 - 10:55 WIB
2. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

sindopict-LFHCmbzy1O7


Foto: SBS

Drama sageuk fantasi ini menceritakan tentang Ha-jin (IU) seorang perempuan dari abad ke-21 yang terlempar ke era Dinasti Goryeo. Ia lalu bertemu dengan Pangeran Wang-so (Lee Joon-gi), dan jatuh cinta.

Meski saling cinta, tapi ada begitu banyak badai yang harus mereka lalui untuk bisa bersama, terutama karena konflik dan intrik perebutan kekuasaan. Tak cuma mereka, pasangan lainnya dalam drama ini juga harus mengalami banyak hal memilukan dalam hidup mereka. Drama SBS ini bisa ditonton di Viu dan MaxStream.

3. Secret Love Affair (2014)

sindopict-eKP4GAm5Lu2


Foto: JTBC

Drama ini menceritakan tentang Hye-won (Kim Hae-ae), direktur sebuah yayasan seni berusia 40-an tahun. Hidupnya kelihatan sempurna, tapi sebenarnya rumah tangganya berjalan menyedihkan dengan suami yang kasar.

Jalan hidupnya mulai berubah dan penuh warna saat ia bertemu dengan pianis muda berbakat berusia 20-an tahun bernama Lee Sun-jae (Yoo Ah-in). Sun-jae bisa memberi kenyamanan untuk Hye-won, dan keduanya pun akhirnya menjalani hubungan terlarang. Drama JTBC ini juga bisa disimak di Vidio.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More