Gelar Konser Tunggal di Stadion Madya, Westlife Sukses Ajak Penonton Bernostalgia Lewat Lagu Hits

Minggu, 12 Februari 2023 - 14:30 WIB
Boyband Westlife berhasil mengajak penonton bernostalgia di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (11/2/2023). Foto/Thomas Manggalla
JAKARTA - Boyband Westlife berhasil mengajak penonton bernostalgia lewat lagu-lagu hits legendaris mereka saat menggelar konser tunggal yang merupakan rangkaian dari tur bertajuk The Wild Dreams Tour di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (11/2/2023).

Berdasarkan pantauan, penonton begitu menikmati suguhan sederet lagu hits lawas mereka seperti Uptown Girl, If I Let You Go, Fool Again, Swear It Again dan yang lainnya berjalan di era 90 hingga 2000an pun sukses membuat 25 ribu penonton heboh dan antusias untuk bernyanyi bersama-sama.

Boyband yang kini beranggotakan Shane Filan, Kian Egan, Nicky Byrne, dan Mark Feehily ini tanpa banyak berbasa basi pun langsung membuka aksi panggung mereka dengan lagu Starlight yang merupakan single terbaru album mereka.

"Ini malam yang spesial dan luar biasa bagi kami berempat. Aku cinta kalian. Kami selalu senang untuk kembali ke Jakarta," kata Shane Filan di atas panggung disambut teriakan dan tepuk tangan penonton yang hadir.





Kemudian selanjutnya keempat personil Westlife pun kembali menyuguhkan lagu-lagu hits legendaris mereka seperti Fool Again, If I Let You Go, dan My Love. Sontak, para penonton langsung antusias untuk ikut bernyanyi bersama-sama.

Personil Westlife lain,Kian Egan mencoba untuk kembali mengenang penampilan mereka sebelumnya di Jakarta pada 1999 yang juga mendapatkan sambutan meriah.

"Kita mengingat kedatangan pertama kita di Jakarta pada 1999. Kita tidak menyangka kalian sekarang sangat suka Westlife. Senang kembali ke sini, 23 tahun kemudian untuk konser terbesar ini," ujar Kian Egan.

Setelahnya, mereka juga menghadirkan lagu tribute untuk ABBA secara medley. Balik lagi membawakan lagu populernya, Westlife ajak penonton bernyanyi bersama bawakan lagu Swear it Again, I have a Dream, I Lay My Love on You, Hello My Love, dan You Raise Me Up.

Sayangnya, kenyamanan penonton dan Westlife terganggu saat menyanyikan lagu-lagu terakhirnya, Stadion Madya diguyur hujan deras. Meski begitu, cuaca tak melunturkan semangat mayoritas penonton untuk tetap menyaksikan pertunjukan sampai akhir.

Hal menarik lain, kala Nicky Byrne mengancam untuk menghentikan konser ini. Ia meminta agar penonton membuka Instagram dan mengikuti akun masing-masing dari keempat personel boyband tersebut. Jika tidak dilakukan, konser akan dihentikan.

"Keluarkan ponsel kalian, buka Instagram, lalu follow kita semua, kalau tidak, kita hentikan konsernya," ancam Nicky Byrne di atas panggung kepada penonton yang membuat penonton mengikuti keinginan yang rupanya hanya candaan dari Nicky Byrne tersebut.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More