Ruben Onsu Ogah Damai dengan Hater: Maling Laptop Aja Gua Penjarain
Senin, 13 Februari 2023 - 12:52 WIB
JAKARTA - Ruben Onsu mengaku enggan berdamai dengan hater yang dia laporkan. Sebab, Ruben menilai perbuatan yang hater itu lakukan tidak hanya mengganggu dirinya tapi juga istri dan ketiga anaknya.
Ruben resmi melaporkan sejumlah hater atas dugaan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya hari ini. Ditemani kuasa hukumnya, presenter kenamaan Tanah Air itu mendatangi gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum.
"Nggak ada damai-damai. Maling laptop aja gua penjarain. Nanti aja hari raya (damai dengan hater)," kata Ruben dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam News, Senin (13/2/2023).
Suami Sarwendah itu pun sudah mengantongi sejumlah bukti untuk menguatkan laporannya. Bukti tersebut di antaranya mulai dari link unggahan media sosial, pemberitaan hingag tangkapan gambar.
"13 jam sebelum saya datang ke sini dia udah upload yang baru dari TikTok. Sumber yang paling banyak ditonton yang saya bawa," jelas Ruben.
"Bahkan ada media besar yang ikut untuk membuat thumnail dan mungkin untuk pemasukan mereka. Ada itikad baik juga dari mereka," lanjutnya.
Laporan ini merupakan tindak lanjut dari somasi terbuka yang dilayangkan Ruben beberapa waktu lalu. Somasi ini tak ditanggapi oleh sejumlah pihak sehingga membuatnya memutuskan untuk mengambil langkah hukum selanjutnya.
"Sebelumnya kita sudah memberikan somasi terbuka kepada seluruh masyarakat, kepada seluruh netizen yang memuat konten-konten yang mencemarkan nama baik," ujar kuasa hukum Ruben.
"Nah dari somasi terbuka yang kita sampaikan itu ada beberapa pihak yang sudah mentake down beritanya, tapi ada beberapa pihak-pihak lain yang masih tetap terus mengupload," tambahnya.
Di sisi lain, melalui langkah hukum yang ditempuh ini, Ruben mengaku ingin memberikan efek jera kepada para hater. "Kami tidak main bertemu langsung, tapi saya pengin bersama tim lawyer maunya ya jalur hukum aja, biasa," tutup Ruben.
Ruben resmi melaporkan sejumlah hater atas dugaan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya hari ini. Ditemani kuasa hukumnya, presenter kenamaan Tanah Air itu mendatangi gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum.
"Nggak ada damai-damai. Maling laptop aja gua penjarain. Nanti aja hari raya (damai dengan hater)," kata Ruben dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam News, Senin (13/2/2023).
Suami Sarwendah itu pun sudah mengantongi sejumlah bukti untuk menguatkan laporannya. Bukti tersebut di antaranya mulai dari link unggahan media sosial, pemberitaan hingag tangkapan gambar.
Baca Juga
"13 jam sebelum saya datang ke sini dia udah upload yang baru dari TikTok. Sumber yang paling banyak ditonton yang saya bawa," jelas Ruben.
"Bahkan ada media besar yang ikut untuk membuat thumnail dan mungkin untuk pemasukan mereka. Ada itikad baik juga dari mereka," lanjutnya.
Laporan ini merupakan tindak lanjut dari somasi terbuka yang dilayangkan Ruben beberapa waktu lalu. Somasi ini tak ditanggapi oleh sejumlah pihak sehingga membuatnya memutuskan untuk mengambil langkah hukum selanjutnya.
"Sebelumnya kita sudah memberikan somasi terbuka kepada seluruh masyarakat, kepada seluruh netizen yang memuat konten-konten yang mencemarkan nama baik," ujar kuasa hukum Ruben.
Baca Juga
"Nah dari somasi terbuka yang kita sampaikan itu ada beberapa pihak yang sudah mentake down beritanya, tapi ada beberapa pihak-pihak lain yang masih tetap terus mengupload," tambahnya.
Di sisi lain, melalui langkah hukum yang ditempuh ini, Ruben mengaku ingin memberikan efek jera kepada para hater. "Kami tidak main bertemu langsung, tapi saya pengin bersama tim lawyer maunya ya jalur hukum aja, biasa," tutup Ruben.
(dra)
tulis komentar anda