Kolaborasi Bareng Titiek Puspa di Kilau Konser, Inul Daratista: Eyang Mendukung Aku

Minggu, 19 Februari 2023 - 08:08 WIB
Inul Daratista mengungkap kedekatan dengan Titiek Puspa saat berkolaborasi di acara Kilau Konser Inul dan Farel di MNC TV. Foto/Melati Pratiwi/MPI
JAKARTA - Inul Daratista mengungkap kedekatan dengan Titiek Puspa saat berkolaborasi di acara Kilau Konser Inul dan Farel di MNC TV.

Menurut Inul kedekatannya dengan Titiek Puspa tak hanya terjalin di atas panggung. Inul membeberkan bahwa sebenarnya hubungan mereka sudah sangat erat.

Bahkan, Titiek Puspa dan Inul terbiasa berbincang melalui telepon.

"Eyang Titiek tuh tiap hari telepon, Aku juga gitu kalau lagi gak ngapa-ngapain telepon. tapi yang paling intens itu eyang," kata Inul Daratista, ditemui di Tower II MNC Kebon Jeruk, Rabu (15/2/2023).





Saking dekatnya, Inul dan Titiek Puspa bisa saling menelfon sampai lebih dari satu kali. Baik Inul maupun sang pencipta lagu Gang Kelinci itu saling curhat satu sama lain.

"Sehari kadang-kadang bisa telepon dua atau 3 kali, ngobrol aja gitu apapun dibahas. eyang tuh senang gitu. Ada curhatan apa aja beliau suka sharing sama aku," lanjut Inul.

Selain menjadi teman curhat, ternyata Titiek Puspa juga menjadi sosok yang mendukung Inul di dunia bisnis. Bagi Inul, Titiek Puspa tak hanya dianggap orangtua, tetapi juga segalanya.

"Eyang yang mendukung aku selain suami dan orangtua," tuturnya.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More