Putri Anne Geram Rumahnya Didatangi Wanita Tak Dikenal, Foto Tanpa Hijab Disebar
Senin, 27 Februari 2023 - 11:10 WIB
JAKARTA - Putri Anne geram rumahnya didatangi wanita tak dikenal. Segerombolan penguntit tersebut datang dan diam-diam merekam seluruh kegiatan istri Arya Saloka itu.
Di Instagram Story, Putri pun membagikan rekaman CCTV yang memperlihatkan beberapa wanita tak dikenal datang memakai mobil. Mereka kemudian berhenti di depan rumah ibu satu anak itu.
Para wanita yang berusia muda ini kemudian merekam seluruh aktivitas Putri bersama sang anak, Ibrahim Jalal Ad Din Rumi. Termasuk saat pesinetron Tukang Ojek Pengkolan itu sedang tidak memakai hijab dan menyebarnya di media sosial.
"Halo cewek-cewek, Masya Allah ya. Nongkrong depan rumah orang cuman buat foto-fotoin ibu-ibu yang gendong anak turun dari mobil," tulis Putri dikutip Senin (27/2/2023).
"Posting saya lagi nggak pake hijab dan sebar ke medsos. Silakan. Aku harap kalian tidur tenang malam ini. Kamu bisa lari, tapi kamu nggak bisa sembunyi," sambungnya.
Pada postingan tersebut, Putri juga menandai akun Instagram Divsi Humas Polri. "@divisihumaspolri," tulis Putri.
Tak sampai di situ, Putri kemudian meminta para penguntit itu untuk segera minta maaf. Jika tidak, dia mengancam akan menyebarkan video CCTV tersebut secara utuh.
"Itu masih potongan lo. Gimana? Mau recording fullnya supanya kelihatan mobilnya tipe apa? Datang, minta maaf or I'll see you soon I guess," tandasnya.
Di Instagram Story, Putri pun membagikan rekaman CCTV yang memperlihatkan beberapa wanita tak dikenal datang memakai mobil. Mereka kemudian berhenti di depan rumah ibu satu anak itu.
Para wanita yang berusia muda ini kemudian merekam seluruh aktivitas Putri bersama sang anak, Ibrahim Jalal Ad Din Rumi. Termasuk saat pesinetron Tukang Ojek Pengkolan itu sedang tidak memakai hijab dan menyebarnya di media sosial.
"Halo cewek-cewek, Masya Allah ya. Nongkrong depan rumah orang cuman buat foto-fotoin ibu-ibu yang gendong anak turun dari mobil," tulis Putri dikutip Senin (27/2/2023).
Baca Juga
"Posting saya lagi nggak pake hijab dan sebar ke medsos. Silakan. Aku harap kalian tidur tenang malam ini. Kamu bisa lari, tapi kamu nggak bisa sembunyi," sambungnya.
Pada postingan tersebut, Putri juga menandai akun Instagram Divsi Humas Polri. "@divisihumaspolri," tulis Putri.
Tak sampai di situ, Putri kemudian meminta para penguntit itu untuk segera minta maaf. Jika tidak, dia mengancam akan menyebarkan video CCTV tersebut secara utuh.
"Itu masih potongan lo. Gimana? Mau recording fullnya supanya kelihatan mobilnya tipe apa? Datang, minta maaf or I'll see you soon I guess," tandasnya.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda